JATENG

Kepedulian Polres Blora Terhadap Korban Gempa di Lombok

BLORA, JATENG, BN – Ibarat Roda yang berputar begitulah sebuah kehidupan. Tuhan adalah Sutradara dan kita sebagai makhluk-Nya hanyalah pemain belaka. Terkadang tertawa bahagia dan dilain waktu menangis bersedih. Musibah silih berganti sebagai ujian Tuhan bagi makhluknya sebagai bentuk teguran. Adalah Musibah Bencana Alam gempa bumi yang mengguncang Lombok Nusa Tenggara Barat yang terjadi ada hari Minggu (5/8/2018) lalu.

Gempa yang mengguncang wilayah Lombok, Nusa Tenggara Barat itu berkekuatan 7,0 skala richter (SR), telah memporak porandakan rumah penduduk dan bangunan lain yang ada. Seperti yang kita lihat melalui media sosial baik koran maupun media elektronik betapa menderitanya saudara-saudara kita yang terkena musibah gempa bumi. Sudah banyak bantuan dan uluran tangan baik dari pribadi maupun instansi berdatangan.
Untuk itulah hari ini Selasa, (07/08/2018) Secara Spontanitas anggota Polres Blora sedikit menyisihkan rejeki untuk ikut membantu meringankan beban korban gempa di Lombok.

Pagi ini selepas Apel Olahraga pagi anggota memberikan sumbangan seikhlasnya untuk nanti di komulir dikumpulkan guna memberikan bantuan sosial kepada korban gempa di Lombok.

Kapolres Blora AKBP Saptono, S.I.K, M.H Melalui Wakapolres Kompol Drs. M. Shamdani menyampaikan bahwa Polres Blora ikut merasa empati dan peduli dengan korban bencana gempa bumi yang terjadi di Lombok.

“Pagi ini secara spontanitas anggota mengumpulkan dana untuk di salurkan kepada korban gempa bumi di lombok.” Ujar Kapolres melalui Wakapolres.

Anggota nampak antusias memberikan bantuan seikhlasnya yang dimasukan ke dalam kotak amal dan selanjutnya di komulir jadi satu untuk membantu meringankan beban korban gempa.

“Tidak hanya di Polres saja, dalam waktu dekat dari Polsek jajaran juga akan melakukan hal serupa untuk kemudian dana di kumpulkan jadi satu dan akan segera disalurkan ke Lombok.” Tambah Kompol Samdani.

Adapun rencananya dana yang terkumpul nanti akan di belikan paket sembako berupa mie instan, beras dan obat-obatan yang sangat dibutuhkan bagi korban bencana. Polres Blora beserta Polsek jajaran peduli dan ikut membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena musibah gempa.

“Jangan di nilai dari nominalnya namun niat ikhlas untuk meringankan beban mereka,” tandasnya.

“Bantuan dari Polres Blora ini nanti akan di kirimkan ke Polda Jateng untuk selanjutnya dikumpulkan bersama dan selanjutnya akan di kirim ke Lombok NTB.” Pungkas Wakapolres.(P.Jo/ali)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button