JATENG

Anggaran Perbaikan Jalan Desa Telukan Sumbangan 32 Perusahaan, Aspirasi Anggota Dewan Dan Banpov

Proyek jalan di Telukan Grogol Sukoharjo. (foto : hery).

SUKOHARJO, JATENG, BN – Proyek pengecoran jalan dikawasan pabrik Desa Telukan Kecamatan Grogol bersumber dari dana Perusahaan dan aspirasi Dewan. Anggaran sebesar hampir 3 milyar yang dialokasikan untuk pengecoran jalan tersebut sebagaian dikerjakan oleh Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukoharjo dan CV. Mumpuni Singopuro Kartosuro.

Supriyadi (48) sebagai pelaksana ketika ditemui BN di kantor desa 28/9) menjelaskan, proyek jalan dikawasan Telukan Sumber dana dari perusahaan sekitar 32 perusahaan baik perusahaan kecil maupun besar dan kisaran dana yang kita minta minimal 30 juta sampai 90 juta, sedangkan dana dari anggota dewan dari partai PDI-P yaitu dana aspirasi nominalnya 550 juta yang 250 juta dari Banprov termasuk aspirasi, sedangkan yang 300 juta dari APBD Kabupaten Sukoharjo juga dana aspirasi, jelas Bayan Kutu tersebut.

Dikatakan, soal tarikan dana dari perusahaan sudah melalui rapat baik dari perusahaan, pihak desa juga instansi terkait juga hadir pada waktu rapat. Pembahasan dalam pertemuan hingga sampai 7 kali rapat baru mencapai kesepakatan dan terkait dasar penarikan dana juga di Perdeskan, katanya

Sementara Kades Sriyanto saat dikonfirmasi soal anggaran dana proyek Jalan Telukan besarnya 2,9 milyar. Dana tersebut bersumber dari tarikan perusahaan dan aspirasi, untuk dana aspirasi sebesar 750 juta dikucurkan melalui dewan partai PDI-P Budi Martono dan Sony Sumarsono.

Sedangkan yang lain dananya dari hasil tarikan dari perusahaan yang sudah sepakat pada waktu rapat ada sekitar 40 perusahaan untuk tarikan dananya paling kecil 30 juta dan yang paling besar 150 juta, jelas Sriyanto ketika di hubungi melalui hanphone selulernya (2/10).

Kades menambahkan, dalam pengerjaan selain dana aspirasi yang dikerjakan oleh PU dan dana dari tarikan perusahaan dikerjakan CV. Mumpuni dari Kartosuro sebagai pemenang lelang, Soal dana tarikan ke perusahaan perdesnya juga ada, imbuhnya. (hery)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button