JAMBI

Kondisi Lorong Selamat RT 01 Parit Lapis Seperti Kolam Ikan, Warga Harapkan Perbaikan

Lorong Selamat

TANJAB BARAT, JAMBI, BN – Warga Lorong Selamat RT 01 Parit Lapis, Kelurahan Patunas, Kecamatan Tungkal Ilir Kabupaten Tanjung Jabung Barat meminta Pemkab Tanjab Barat untuk memperbaiki ruas Lorong Selamat, sepanjang 15 Meter karena kondisi badan jalan rusak dan berlumpur saat diguyur hujan. pasalnya, hal ini dapat menghambat perekonomian serta aktivitas transportasi masyarakat.

Warga Lorong Selamat RT 01 Parit Lapis Kuala Tungkal, Karnain mengatakan, akibat jalan rusak tersebut menyulitkan aktivitas masyarakat. Apalagi memasuki musim penghujan sekarang ini jalan tersebut berlumpur.

“Jalan ini satu-satunya rute terdekat dari pusat ibukota. Kami minta pemerintah bisa memperbaiki jalan ini,” kata Karnain kepada BN, Minggu, 17 Februari 2019.

Menurut dia, mayoritas warga melintasi jalan tersebut. Karena jika memutar arah jaraknya jauh dan kalau malam hari kondisinya sangat gelap. Sehingga warga sudah terbiasa melintasi lorong ini.

“Perlu untuk diketahui, Lorong Selamat RT 01 Parit Lapis Kuala Tungkal ini, sudah hampir 12 tahun belum pernah mendapatkan perhatian ataupun perbaikan dari Pemerintah Daerah melalui dinas yang berkopenten,” ungkapnya.

Ia mengatakan, dari panjang Lorong Selamat sekitar 250 Meter, jalan rusaknya sekitar 15 Meter.

“Warga berharap jalan Selamat, RT 01 Parit Lapis Kuala Tungkal ini secepatnya untuk diperbaiki. Jika tidak warga merasa kesulitan beraktivitas,” jelasnya. (Hanza)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button