SUMUT

Jembatan Megana Rusak Berat Masyarakat Butuh Perhatian Pemkab Nias Utara

Jembatan Megana

NIAS UTARA, SUMUT, BN –Jembatan Megana yang terletak di Desa Laowowaga Kecamatan Lahewa Timur merupakan salah satu penghubung akses jalan antar Kecamatan Lahewa Timur dengan Kecamatan Alasa Kabupaten Nias Utara dimana jembatan tersebut sangat memprihatikan dan rusak berat

Martinus Zalukhu Kepala Desa Laowowaga dikonfirmasi wartawan Bidik Nasional mengatakan Jembatan Megana kondisinya sangat memprihatinkan.

“Sangat sulit bila kami melaluinya harus perlu hati-hati, apa lagi kalau kendaraan roda dua maupun roda empat yang melewatinya,” katanya.

Jembatan Megana ini, kata Martinus Zalukhu sudah lama dibangun namun tidak pernah ada perbaikan.

“Jembatan ini sudah lama dibangun pantas juga kalau papannya sudah mulai membusuk dan rusak berat, apalagi tidak pernah ada perawatan dari dinas terkait,” jelasnya.

“Memang belum ada yang jadi korban jatuh di jembatan ini tapi sangat berbahaya bila hal ini dibiarkan begitu saja,” tambahnya.

Martinus Zalukhu berharap kepada Pemerintah Kabupaten Nias Utara agar Jembatan Megana ini dilakukan perbaikan dalam waktu dekat karena bila tidak ditangani kemungkinan besar bisa roboh.

“Jadi, sebelum memakan korban, kami berharap supaya ditangani atau dibangun kembali,” harapnya.

Yafeti Nazara Sekda Kabupaten Nias Utara melalui Fia dikonfirmasi wartawan Bidik Nasional lewat selulernya mengatakan akan segera membangun Jembatan Megana.

“Jembatan tersebut nanti akan kita bangun,” janjinya. (hadirat Harefa)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button