JABAR

Taman Kahati Pataruman Idola Masyarakat Kota Banjar

Taman Kahati

BANJAR, JABAR, BN-Kota Banjar yang ruang lingkupnya kecil cuma empat kecamatan tapi mempunyai keistimewaan tersendiri, sekalipun cuma empat kecamatan tapi tataruang dan penataannya bisa dibilang serasi dengan keadaan kotanya.

Kota Banjar tidak mempunyai pantai tapi mempunyai daya pikat tersendiri untuk turis domestik, ke indahan alamnya cukup untuk di kembangkan, terbukti dengan di bangunnya Taman Kahati tempat untuk rekreasi bermain sama keluarga Taman Kahati menjadi idola masyarakat Banjar sekitarnya.

Lurah Pataruman Ading  Ridwan. S.Ip. mengatakan tempat wisata yang ada di Banjar khususnya yang ada di lingkungan kelurahan Pataruman yaitu Taman Kahati merupkan aset kelurahan yang perlu di jaga dan perhatian oleh semua lapisan masyarakat sekitar baik dari ke indahan, kebersihan dan keamanan, supaya bagi para tamu yang hendak berekreasi bersama keluarga atau yang hendak berolah raga di sekitar taman mereka merasa aman dan nyaman tanpa ada gangguan sampah yang menyengat hidung dan juga keasrian tempatnya tetap terjaga keasariannya, banyak tanaman buah-buahan dan kalau saja pada waktunya berbuah para pengunjung bisa menikmati buah yang ada di sekitar taman, tapi tentunya tidak gratis.

Setiap akhir pekan Taman Kahati banyak di kunjungi, terutama yang hendak berjoging dan melihat lihat pemandangan. Salah seorang warga mengatakan,” kami sangat bangga menjadi warga kelurahan Pataruman mempunyai tempat wisata ini, jadi tak perlu jauh-jauh untuk mencari tempat memanjakan anak dan keluarga cukup kesini tanpa harus mengeluarkan kocek lebih tebal,” katanya. (Asep)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button