SUMUT

Giat Aman Nusa II, Personel polsek Bilah Hulu Bagikan Sembako

LABUHANBATU, SUMUT, BN-Dalam rangka meringankan beban masyarakat yang terdampak Pandemi Corona Virus (Covid 19), Kapolsek Bilah Hulu AKP ST Panggabean SH, yang diwakili oleh Kanit Binmas IPTU P.Harahap beserta Bhabinkamtibmas Desa Perbaungan Bripka UP Tambunan dan Katim Tekab Unit Reskrim Polsek Bilah Hulu Aipda Riki Marekar, beserta personil melaksanakan Giat Aman Nusa II Bakti Sosial, berbentuk sembako.

Giat yang di laksanakan pada Senin (27/04/2020) sekira pukul 08.30 Wib oleh personil Polsek Bilah Hulu kali ini bertempat di rumah warga masyarakat Desa Perbaungan, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara.

Kapolsek Bilah Hulu AKP ST Panggabean SH melalui Kanit Binmas Iptu P Harahap, Selasa (28/04/2020) mengatakan kepada awak media” giat kali ini kami berharap, Semoga bantuan berupa sembako yang kami berikan dapat meringankan beban masyarakat akibat dari penyebaran virus Corona (Covid-19).

Janganlah dilihat dari jumlah yang diberikan namun inilah bentuk kepedulian Polri melalui kami personil Polsek Bilah Hulu untuk membantu masyarakat,” ungkap nya.

Giat kali ini kami hanya memberi bantuan berupa beras, mie instan dan telur, saya berharap bantuan ini dapat di pergunakan oleh masyarakat dan sedikit mengurangi beban.

Ini adalah salah satu program Kapolri dan kegiatan ini masih akan terus berlanjut ke desa – desa lain yang ada di Kecamatan Bilah Hulu.” ujar Iptu P Harahap. (MF Tarigan)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button