SUMUT

Camat Panai Hulu Kunker ke Desa Perkebunan Ajamu

LABUHANBATU, SUMUT, BN-Camat Panai Hulu Abdul Kholik Lubis.SE. melakukan kunjungan kerja ke Desa Perkebunan Ajamu, Kecamatan Panai Hulu Kabupaten Labuhanbatu, Senin (08/6/2020) dalam sosialisasi New Normal sekaligus pembinaan penyelenggaraan Aparatur Pemerintahan Desa.

“Kita saat ini sudah bisa melakukan pekerjaan secara leluasa sebagai mana biasa walaupun masih dalam pandemi Covid 19, untuk ini dihimbau kepada seluruh Masyarakat agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan yakni, memakai masker bila keluar rumah, sering cuci tangan pakai sabun, jaga jarak satu dengan yang lain dan hindari dari kerumunan,” sebut A.Kholik Lubis SE.

Sementara Kepala Desa Perkebunan Ajamu Wahidin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Camat Panai Hulu yang telah hadir dan memberikan petunjuk-petunjuk baik tentang Pemerintahan Desa dan juga terkait dengan penerapan New Normal.

Selanjutnya Wahidin menjelaskan kepada Camat Panai Hulu bahwa, Wilayah Desanya adalah Hak Guna Usaha (HGU) PTPN-IV Kebun Ajamu yang terdiri dari 15 Dusun dengan jumlah Penduduk sebanyak 7.661 jiwa dengan luas wilayah 9.441 Ha. sedangkan mata pencaharian penduduk mayoritas Karyawan Perkebunan, ada juga ASN.(M.SUKMA)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button