JATENGUncategorized

Danramil dan Kapolsek Pimpin Lanjutan Operasi Yustisi Prokes Wilayah Moga

6,7 Februari Diharapkan Tidak Ada Kerumun Di Pasar Dan Objek Wisata.

PEMALANG, BN – Koramil 10 dan Polsek Moga kembali melanjutkan Giat Operasi Yustisi Gabungan TNI-POLRI, Trantib, Pemuda pancasila Moga, serta tokoh pemuda dan tokoh agama dalam rangka “Gerakan Jateng Di Rumah Saja” pada Sabtu pagi (6/2).

Dipimpin Danramil 10 Moga/Kodim 0711 Pemalang Kapt. Arh Irwan Sofiatudin, didampingi Kapolsek Moga, mulai pukul 09.30 WIB s.d. 11.00 WIB apel Siaga Gabungan Tim pemantauan dan monitoring situasi wilayah Moga guna mewujudkan “Gerakan Jateng Di Rumah Saja” digelar di Pendopo Kecamatan Moga.

Usai apel tim melanjutkan melaksanakan patroli gabungan di tempat kerumunan warga seperti Pasar Moga, Indomaret dan Alfamart wilayah kec. Moga, Objek Wisata (Kolam Pemandian Moga, Rounce, dan Pikaco).

Meski cuaca di wilayah Kec.Moga hujan gerimis disertai angin, operasi gabungan penegakan Prokes berjalan lancar.

Diharapkan sesuai anjuran penegakan disiplin prokes warga dapat mematuhi untuk tidak ada kerumunan dan objek wisata serta pasar tutup untuk dua hari, yaitu sabtu dan minggu (tanggal 6,7 Februari). (AR)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button