BANYUWANGIJATIM

Kamtibmas di Wilayah Hukum Wongsorejo Secara Umum Kondusif

Kapolsek Wongsorejo IPTU. SUDARSO, SH saat ditemui Kepala Biro Banyuwangi bidiknasional.com (23/09/2021),

• Banyuwangi Di Level 1 Namun Warga Dihimbau Disiplin Protokol Kesehatan

BANYUWANGI, bidiknasional.com – Dimasa pandemi Covid- 19 dan diberlakukan PPKM oleh Pemerintah, Kapolsek Wongsorejo IPTU. SUDARSO, SH saat ditemui oleh Kepala Biro Banyuwangi bidiknasional.com menjelaskan, situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Wongsorejo, Polresta Banyuwangi secara umum situasi dalam keadaan kondusif.

Kapolsek membeberkan, berbagai kegiatan telah dilakukan seperti vaksinasi di Desa-Desa se- Kecamatan Wongsorejo kerja bareng dengan Danramil Wongsorejo, Camat Wongsorejo bersama Satgas Covid- 19.

” Alhamdulillah berjalan lancar, sedangkan untuk sosialisasikan vaksinasi di Pondok Pesantren sudah diaksanakan dan berjalan lancar juga. Dihimbau masyarakat tetap disiplin Protokol Kesehatan walaupun Kabupaten Banyuwangi sudah di Level 1,” ucap Sudarso diruangan dinasnya, Kamis (23/09).

Lanjut lanjut Iptu. Sudarso menjelaskan bahwa untuk kerawanan kecelakaan lalu-lintas terutama dijalan pantura mulai utara batas Kecamatan Wongsorejo menuju selatan batas Kecamatan Kalipuro, disebabkan masih ada beberapa titik jalan berlobang, bergelombang dan untuk Instansi terkait sudah mulai perbaikkan jalan, pengaspalan jalan dan pelebaran jalan.

” Kami himbau untuk pengendara/ pengguna jalan saat melintas dijalan pantura wilayah Kecamatan Wongsorejo agar berhati-hati tetap dijaga keselamatan saat berkendara dijalan,” tutupnya.

(dj/ tim-bn)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button