BANYUWANGIJATIM

PRAJURIT PANGKALAN TNI AL BANYUWANGI DAN KODIM 0825 BANYUWANGI LAKSANAKAN UPACARA ZIARAH NASIONAL DI TMP WISMA RAGA SATRIA

• JELANG HUT TNI KE 76

BANYUWANGI, bidiknasional.com – Jelang HUT TNI ke 76 seluruh prajurit pangkalan TNI AL Banyuwangi dan Kodim 0825 Banyuwangi laksanakan Upacara Ziarah Nasional di TMP Wisma Raga Satria Jl. RayaAdi Sucipto, Kelurahan Banyuwangi, Kec. Banyuwangi, Kab. Banyuwangi, Jawa Timur. Senin (4/10/2021).

Pelaksanaan Upacara Ziarah Nasional dengan tertib dan hikmat tersebut dalam rangka sambut HUT TNI ke 76 dipimpin langsung oleh Komandan Komando Distrik Militer (Dan Kodim) 0825 Banyuwangi, Letkol Inf Yuli Eko Purwanto bertindak selaku Inspektur Upacara.

Dalam pelaksanaan upacara sebagai rasa hormat terhadap jasa – jasa para Pahlawan dilaksanakan peletakan Karangan Bunga oleh Irup diikuti dengan penaburan Bunga oleh Perwira Pelaksana (Palaksa) Lanal Banyuwangi, Mayor Laut (T) Hari Handoko dan peserta upacara instansi-instansi terkait.

Dandim 0825 Letkol Inf Yuli Eko Purwanto yang didampingi oleh Pejabat TNI dan Veteran, mengatakan, “Kita selaku penerus perjuangan sangat bangga akan jasa para pahlwan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.” ungkapnya ke awak media.

Adapun Palaksa Lanal Banyuwangi, Mayor Laut (T) Hari Handoko mengatakan, “Diharapkan dengan terselenggaranya kegiatan ini dapat menginspirasi generasi penerus agar bisa mencontoh semangat juang kesatria bangsa yang cinta tanah air dengan semangat pantang menyerah membela kebenaran keadilan dari para pendahulu kita, untuk meneruskan cita-cita perjuangan mempertahankan NKRI yang kita cintai saat ini.” ucapnya.

Turut hadir dalam kegiatan Upacara ziarah Nasional Letkol Inf Yuli Eko Purwanto (Dandim 0825) Banyuwangi, Mayor Laut (T) Hari Handoko (Palaksa) Lanal Banyuwangi, Lettu Hasan Pornomo (Danpos TNI AU) Rajekwesi, Kuswari (ketua Veteran Banyuwangi), Pengurus Ibu Persit, Pengurus Ibu Jala Senastri. (dj-bn/ ujik)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button