JATIMLAMONGAN

Cegah Balap Liar dan 3C di Lamongan, Polsek Deket Giatkan Patroli Blue Light

Patroli obyek vital, anggota unit patroli Polsek Deket Polres Lamongan sambangi SPBU. (Foto.dok: Bang IPUL / Tian)

LAMONGAN, BIDIKNASIONAL.com – Jajaran anggota Polsek Deket Polres Lamongan intens melaksanakan kegiatan patroli Blue Light dalam pencegahan terjadinya balap liar dan 3C dan tindak kriminal lainnya, pada Sabtu (26/11) malam.

3C sendiri diantaranya Curat (pencurian dengan pemberatan), Curas (pencurian dengan kekerasan) dan Curanmor (pencurian kendaraan bermotor), di SPBU wilayah hukum Polsek Deket,” terang Kapolsek Deket AKP Sri Iswati.

Patroli Blue Light kali ini melewati tepatnya di jalur jalan nasional Surabaya-Babat, ini segaja rutin digelar pada malam Minggu karena kejadianya dimungkinkan saat anak-anak paginya libur sekolah.

Dengan tujuan pelaksanaan kegiatan ini dilaksanakan untuk mengantisipasi tindak kejahatan dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Lebih lanjut, selama pelaksanaan kegiatan patroli Blue Light, anggota tidak menemukan adanya hal-hal yang mencurigakan. Kegiatan dilanjutkan dengan patroli Kamtibmas

“Kami melaksanakan patroli intens dilakukan oleh jajaran anggota Polsek Deket untuk memantau keadaan dan situasi lingkungan yang kami lalui, sambil tetap monitor radio dan hp apabila ada laporan warga yang masuk,” jelas AKP Sri Iswati.

Sesekali anggota patroli Polsek Deket berhenti untuk memberikan himbauan kepada warga yang ditemui dan mengawasi lebih dekat situasi di titik-titik rawan dan tempat keramaian.

“Kegiatan ini, ujar Kapolsek Deket AKP Sri Iswati, rutin dilaksanakan dengan tujuan untuk menciptakan situasi aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Deket Polres Lamongan,” kata AKP Sri Iswati.

Polres Lamongan Megilan. “Melayani, Empaty, Guyup, Inovatif, Loyalitas, Amanah dan aman. “Ayo Jogo Lamongan”.

Penulis : Bang IPUL / Tian
Editorial : Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button