JATIMJOMBANG

Dinas PUPR Jombang Rehabilitasi Jalan Kabuh – Tapen

Proses rehabilitasi jalan kabupaten tengah berlangsung di ruas Kabuh- Tapen (Foto: Tok BN.com)

JOMBANG, BIDIKNASIONAL.com – Proses rehabilitasi jalan kabupaten juga tengah berlangsung di ruas Kabuh-Tapen. Pada kegiatan tersebut merupakan salah satu pekerjaan dari Dinas PUPR Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Saat itu Kepala Dinas PUPR Kabupaten Jombang, Bayu Pancoroadi menjelaskan, untuk progres rehabilitasi ruas Kabuh -Tapen, saat ini  jalur tersebut mulai diratakan.

Disisi lain selain akan dicor, jalan ini juga bakal ditambah lebarnya hingga 9 meter, karena itu pembangunan Tembok Penahan Jalan (TPJ) juga tengah diproses. “Untuk ruas Kabuh-Tapen, tim sudah mulai bekerja,” ujar Bayu.

Menurutnya, ” pekerjaan akan menggunakan konstruksi rigid atau cor untuk menutup jalan yang rusak sekarang. “Untuk lebar yang semula 5 meter, ditambah menjadi 9 meter, yang kami kerjakan sepanjang 1,1 kilometer,” pungkasnya.

Selanjutnya,” pekerjaan sudah masuk pada tahap pemerataan jalan. Kontur jalan yang rusak berat itu perlu diratakan dulu agar sama levelnya. “Kita menggunakan LPA, setelah itu dilakukan pemadatan,” ujarnya. 

Selain itu, Bayu menegaskan, selain pemadatan jalan, proyek masuk pada pembuatan tembok penahan jalan. Proses pelebaran jalan hingga 4 meter dari kondisi eksisting, membutuhkan dukungan penguat di sisi jalan.

“Kita buat tembok penahan di pinggir jalan, sehingga konstruksi nanti jadi lebih awet, dan tahan lama,” kata Bayu.

Saat itu juga disampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat yang ikut membantu dan mendukung pekerjaan ini. Utamanya bagi warga yang sudah mau dengan sukarela membongkar teras rumah.

“Kami berharap ke depan, dukungan terus diharapkan hingga pekerjaan lancar dan dapat selesai tepat waktu. Terlebih terkait kemungkinan munculnya gangguan aktivitas warga,” ujar Bayu. 

“Setiap pekerjaan kan pasti ada dampaknya, tapi ini semua juga untuk kebaikan warga, baik perekonomian dan infrastruktur yang lebih baik,” tutupnya.

Laporan: Tok

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button