SUMUT

BUPATI H. PANGONAL HARAHAP BERI HADIAH UMROH 2 REMAJA TERBAIK

LABUHANBATU, SUMUT, BN – Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) XLVII yang digelar di Lapangan H Surti, Kelurahan Negeri Lama, Kecamatan Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, menyisakan kebahagiaan tak terhingga kepada Hari Mulya (17), remaja putera yang bersekolah di Madrasah Aliyah Nur Ibrahimi Rantauprapat.

Sebab, anak dari pasangan Yusran dan Roslina warga Labuhan Bilik ini, mendapat hadiah umroh yang diserahkan langsung oleh Bupati Labuhanbatu, H Pangonal Harahap, disela-sela penyerahan hadiah kepada seluruh peserta MTQN dan Festival Nasyid tersebut, Minggu (1/4/2018) malam.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur sekali atas hadiah umroh ini, saya tidak pernah mimpi untuk bisa melihat Mekah, saya berdo’a agar Bapak Bupati, H Pangonal Harahap sehat selalu dan tetap menjadi pemimpin buat kita semua,” ujar pembaca Tilawah Qur’an terbaik ini.

Demikian juga halnya, Nadia Ulfa Zuhair (18), yang juga merupakan siswi Madrasah Aliyah Nur Ibrahimi yang berasal dari Desa N7 Aek Nabara Kecamatan Bilah Hulu, merasa sangat beruntung sekali atas adanya hadiah umroh yang diberikan Bupati.

“Terima kasih bapak Bupati, saya sangat beruntung mendapat hadiah umroh ini, semoga dapat bermanfaat bagi diri saya,”sebut anak dari pasangan Wagino dan Siti Rohani tersebut.


Bupati Labuhanbatu, H Pangonal HarahapĀ  menyampaikan, untuk kegiatan kali ini, Pemkab Labuhanbatu memberikan hadiah umroh bagi putera-puteri pembaca Qur’an terbaik di usia remaja.

“Kalau di tahun lalu, penerima hadiah umroh dari Bupati adalah orang tua, kali ini khusus kita serahkan kepada yang muda-muda. Semoga anak-anak saya bisa lebih giat lagi dalam menimba ilmu agama,” bilang Bupati.

Pelaksanaan MTQN dan Festival Nasyid tersebut berjalan dengan sukses dan penuh keakraban. Dimana, Kecamatan Rantau Utara mendapat peringkat sebagai juara umum. Kegiatan itu juga dipadati 10.000-an masyarakat Labuhanbatu. (M.SUKMA)


Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button