Disangka BOM, Koper Wanita Diledakkan
GOWA, SUL-SEL, BN — Masyarakat Gowa Khususnya Kelurahan Pandang-Pandang di buat heboh dengan adanya koper yang di titipkan 2 orang wanita di salah satu showroom motor.Pemilik rumah menyangka koper tersebut berisikan bom ataupun benda benda obat terlarang lainnya.
Tim Gegana Brimob Polda Sul-Sel yang di pimpin oleh Komandan Satuan (DanSat) Kompol.Syahruna turun ke TKP guna menetralisir temuan tersebut, sebelum berangkat ke TKP Tim Gegana meluncur ke Markas Komando (MaKo) Polres Gowa guna persiapan, dan di sambut oleh Kapolres Gowa.AKBP.Sinto Silitonga SIK.
“Jadi Tim Gegana ini ke Polres Gowa guna komunikasi mengenai adanya koper yang mencurigakan di salah satu rumah yang ada di kelurahan Pandang-Pandang. Samping Markas Komando (MaKo) Kodim.”Papar AKBP Sinto Silitonga SIK
Sesampainya di TKP, Tim Gegana pun bergerak cepat mengamankan dan menetralisir TKP di bantu oleh beberapa aparat dari Polres Gowa dan Juga Kodim Gowa. Membawa alat yang sangat canggih dengan banderol 5,4 Milyar. Yaitu Mobil Robotik bernama MK2 dan Discrubcer (Alat Pencerai Objek) Tim Gegana langsung memasuki salah satu rumah warga yang dimana di dalamnya ada koper yang mencurigakan.
Hampir sekitar 1 jam detik detik mencekam dan menegangkan, hingga Tim Gegana pun meledakkan koper tersebut. Nampak pakaian dalam wanita berwarna putih keluar dari dalam koper akibat ledakan. Beberapa personil Gegana pun langsung memasukkan koper tersebut ke dalam Buket, kemudian arus lalu lintas yang tadinya padat merayap pun langsung di gerakkan. Bahkan warga yang melintas di TKP sempat di buat tegang, “Apa itu pak ? Kenapa ada garis polisi.”ungkap Nanny salah seorang warga
Tim gegana pun kembali ke Mako Polres Gowa guna melaporkan hasil temuan mereka ke Kapolres Gowa. “Jadi koper yang tadinya di curigai berisikan Bom, itu sudah di amankan. Dan dari hasil scan dan pemeriksaan, yang di temukan adalah beberapa potong pakaian wanita di dalamnya. Dan juga ada paku, dimana alat pendeteksi logam tadi sempat menemukan adanya logam di dalam koper tersebut. “tambah AKBP.Sinto Silitonga pada saat Press Conference.
DanSat Tim Gegana Kompol.Syahruna mengungkapkan bahwa tas tersebut yang awalnya di curigai berisi bom, membenarkan perkataan kapolres. “Setelah di scan dan di ledakkan, didalamnya adalah beberapa potong pakaian wanita. Beserta paku, akan tetapi nanti kami akan bawa koper tersebut ke Mako Gegana guna penelusuran lebih lanjut” Ungkap Kompol.Syahruna
Selain Itu, Kapolres Gowa juga akan menyelidiki, mengidentifikasi dan memanggil pemilik koper Dan beliau juga menghimbau kepada masyarakat agar bertindak seperti warga yang tanpa ragu melaporkan apabila ada hal-hal yang mencurigakan. “untuk ke depannya kami akan menyelidiki, mengidentifikasi dan memanggil pemilik koper. Dan saya juga menghimbau kepada masyarakat gowa agar tanpa ragu melaporkan apabila menemukan hal-hal mencurigakan. “lanjut AKBP.Sinto Silitonga.SIK (Krc)
Editor | BN Online Sul-Sel | AA