Ratusan Warga Tasyakuran di Hutan Sosial Sumber Sendang, Sumber Manggis, Banyuwangi
BANYUWANGI, JATIM, BN-Sejumlah warga masyarakat dekat Hutan Sumbermanggis, Rabu (23/10) dengan membawa tumpeng berjalan menuju Sumber Sendang PETA 6/4 Perhutanan Jati di Dusun Sumbermanggis, Desa Barurejo, Kecamatan Siliragung, Kabupaten Banyuwangi.
Menurut salah seorang warga, mereka datang ingin mendengarkan dan ingin tahu maksud tujuan tasyakuran tersebut dari calon penggarap Hutan Jati. Mereka juga ingin mendengarkan apa yang disampaikan oleh pendamping mereka.
“Monggo bapak – bapak dan ibu – ibu merapat di ditenda, acaranya segera dimulai karena hari ini Jumat, monggo merapat,” kata salah seorang warga bernama Agus saat memberikan woro-woro. Sontak warga masyarakat bergegas mendekati tenda tempat dimana tumpeng dikumpulkan.
Agus mengatakan, yang hadir hari ini kurang lebih 100 orang. Adapun maksud dan tujuan tasyakuran bersama memohon kepada Allah semoga diberikan kemudahan pembagian pemetaan penggarap Perhutanan Sosial.
Lukman Hakim LSM Laskar Hinau Komunitas Relawan Konservasi sebagai pendampingan masyarakat dekat hutan menyampaikan, semua yang hadir hari Jumat Ini tanggal 18 Oktober 2019 semoga Allah SWT memberikan kemudahan kita berkerja untuk pemetaan lahan perhutanan sosial guna mensukseskan program pemerintah. Menurutnya, Perhutanan Sosial yang ada di wilayah Kabupaten Banyuwangi Utara, Barat dan Selatan.
“Kita kerja ini legal bukan ilegal karena saya sendiri sudah menerima SK dari Menteri Lingkungan Hidup. Sedangkan pemangku wilayah utara, barat dan selatan Perhutanan Sosial Banyuwangi mendukung program pemerintah Presiden Joko Widodo dsan Ma’ruf Amin. Maka dari itu jangan takut, saya sebagai pendampingan Laskar Hijau siap berjuang bersama kalian,” kata Lukman Hakim. (Jojo BN)