Kembali Kapolresta Pekalongan bersama PJU dan jajaran Kapolsek Peduli Warga Terdampak Covid 19
KOTA PEKALONGAN, JATENG, BN-Polresta Pekalongan Kota kembali menyalurkan bantuan sosial berupa sembako kepada warga miskin yang terdampak virus korona atau covid-19, Selasa (21/4/2020), Setidaknya 400 paket sembako telah dibagikan kepada warga miskin di Kota Pekalongan .
Penyerahan bantuan dipimpin langsung oleh Kapolres Pekalongan Kota AKBP Egy Andrian Suez, SH, S.I.K. MH bersama PJU dan jajaran Polsek.
Bantuan berupa paket sembako tersebut menyasar warga miskin, terutama masyarakat yang terkena dampak langsung virus covid – 19, seperti tukang ojek, tukang becak , korban PHK, Pemulung dan kaum dhuafa lainnya.
Untuk tingkat Polres penyerahan bantuan dilaksanakan di 6 titik, tingkat Kecamatan terus kelurahan / desa serta Rw dan Rt yaitu sampai tempat warga lapisan warga miskin.
Kapolres Pekalongan Kota AKBP Egy Andrian Suez, SH,S.I.K.MH, mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata kepedulian Polres Pekalongan kota bersama PJU dan Kapolsek Jajaran terhadap warga terdampak covid – 19 di kota Pekalongan.
“Tidak banyak yang kami berikan, semoga bermanfaat untuk masyarakat yang membutuhkan,” ucap Kapolres Pekalongan Kota.
Adapun pembagian paket sembako dilakukan serentak di seluruh wilayah Polsek Jajaran, dimana Polsek bersama Koramil yang dipimpin oleh Kapolsek dan Danramil langsung terjun ke rumah rumah warga membagikan bantuan.
“Untuk bantuan disalurkan dengan sistem door to door, dan yang mendapat bantuan adalah warga yang betul betul tidak mampu,” tandas Kapolres Pekalongan Kota.
Untuk diketahui Bhabinkamtibmas bersama Babinsa telah bekerja sama dengan pemerintah desa / kelurahan untuk mendata warga tidak mampu yang terdampak covid – 19, jadi bantuan betul betul tepat sasaran.
“Sengaja bantuan kita salurkan door to door sehingga tidak menimbulkan kerumunan, dan selalu memperhatikan prosedur kesehatan,” imbuh Kapolres .
Kapolres menambahkan bahwa kegiatan sosial akan terus di gelar oleh Polres Pekalongan kota untuk membantu warga miskin terdampak covid – 19 di kota Pekalongan,
Mewakili warga ketua Rt 3/1 Kel. Tirto Kec Pekalongan Barat yang menerima bantuan sosial secara simbolis ini mengucapakan terimakasih.
“Kami ucapan terimakasih dan kami senang kepada bapak Kapolres Pekalongan Kota berkenan berkunjung di kampung kami yang langganan Banjir karena hujan maupun Rob dan semoga bantuan sembako bermanfaat serta akan kami salurkan kepada warga miskin,” pungkas Triono Ketua Rt 3/1 Kel Tirto Kec Pekalongan Barat. (Humas/dikin)