SUMUT

Kapolsek Kualuh Hulu Bersama Wakapolsek Bagikan Sembako, Peduli Dampak Covid-19

LABURA, SUMUT, BN-Kapolsek Kualuh Hulu AKP Sahrial Sirit bersama Wakapolsek Iptu D Nainggolan, melaksanakan bakti sosial pembagian sembako, Rabu (22/4/2020) sekira pukul 09.30 di Lingkungan IV B Parluasan, Kelurahan Aek Kanopan, Kecamatan Kualuh Hulu, Kabupaten Labura.

Di dampingi personel lainnya seperti Kanit Binmas Iptu T Muzakir Kanit Sabhara Iptu Sujono, Kanit Provos Ipda P Sirait dan Bhabinkamtibmas, Kapolsek Kualuh Hulu ini menyampaikan, gerakan bakti sosial serentak Kepolisian Negara RI secara door to door ini dilakukan sebagai ungkapan prihatin Polri terhadap masyarakat yang tidak mampu dan terdampak pandemi Covid 19.

Disela pembagian sembako, Kapolsek juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar rajin mencuci tangan dengan sabun, menggunakan masker saat beraktifitas di luar, jaga jarak dengan orang lain minimal 1 meter dan tidak berkumpul dikeramaian guna memutus penyebaran Covid 19.

“Kesemuanya ini harus kita lakukan demi pencegahan penyebaran Covid 19,” ungkapnya. (MF Tarigan)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button