Tim Pemenang Calon Bupati BHS Korcam Sukodono Bakti Sosial

SIDOARJO, JATIM, BN-Tim Pemenang Calon Bupati Sidoarjo periode 2020 – 2025, Ir. H. Bambang Haryo Soekartono (BHS) melakukan bakti sosial (Baksos) di sejumlah desa wilayah Kecamatan Sukodono Kabupaten Sidoarjo, Sabtu (12/9).
Bakti sosial berupa penyemprotan disinfekta bertujuan untuk memutus penyebaran virus corona di Desa Klopo Sepoloh, Desa Masangan Wetan, Desa Suko Kecamatan Sukodono.
Setyo Budi H . S, sos Ketua Korcam Tim pemenang BHS Kecamatan Sukodono menjelaskan bahwa BHS sangat peduli kepada masyarakat terutama hal-hal yang menyangkut kepentingan umum.
Sementara Nur salah satu warga Desa Suko mengatakan BHS sangat kepedulian masyarakat.
“Bapak BHS peduli kepada kami di masa pandemi ini, kami dapat bantuan penyemprotan. Saya pribadi sangat cocok kalau pak BHS yang jadi Bupati, karena beliau pekerja keras ini terbukti pada waktu bapak BHS menjadi DPR RI di komisi VI ,V Pada periode 2014 sampai 2019,” katanya
Bentuk keberhasilan BHS membangun Sidoarjo menurut Nur adalah berhasil mengusulkan kepada Kementerian PU untuk membangun beberapa titik jembatan tol.
“Hasilnya sangat dirasakan masyarakat tidak ada kemacetan. Contoh pembangunan jembatan tol di Desa Wage Kec. Taman, Klopo Sepoloh Kecamatan Sukodono yang sekarang sangat bermanfaat bagi masyarakat. Dan masih banyak kepentingan masyarakat yang di perjuangkan oleh bapak BHS untuk wilayah kabupaten sidoarjo waktu beliaunya menjabat DPR RI,” pungkasnya. (yah)