BKKBN Laksanakan Integrasi Program Bangga Kencana di Kampung KB Bersama Mitra
SITUBONDO, JATIM, BN-Kesuksesan program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana) membutuhkan kerjasama lintas sektor. Maka, pada hari Jum’at (18/09), Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur menggelar kegiatan Integrasi Program Bangga Kencana di Kampung KB Bersama Mitra.
Hadir dalam kegiatan yang dilaksanakan di desa Kampung KB desa sumberrejo kecamatan banyuputih Situbondo antara lain: Deputi Bidang Pengendalian Penduduk (Dalduk) BKKBN Dr.Ir. Dwi Listyawardani , M.Sc, DIP.com, Anggota Komisi IX DPR RI YS Anas Thahir, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur, Kepala Dinas PPKB Kab Situbondo.
Anas Thahir dalam paparannya menjelaskan apresiasinya terhadap kegiatan integrasi ini karena bisa secara langsung menyampaikan ke masyarakat terkait permasalahan program yang ada di masyarakat guna bisa dicarikan solusinya.
“Dengan pertemuan pertemuan seperti ini, BKKBN menjadi dimudahkan dalam melaksanakan program-programnya , terutama dalam menekan permasalahan pernikahan dini di masyarakat Situbondo. Insya Allah dengan pertemuan seperti ini banyak hal yang bisa di bicarakan. Kalau banyak hal yang di bicarakan, maka banyak solusi permasalahan yang bisa kita temukan. Saya berharap akan ada susasana baru yang produktif dan berkualitas bagi pembentukan keluarga yang berkualitas,” ujarnya.
Deputi Bidang Dalduk BKKBN juga menyampaikan apresiasinya terhadap BKKBN Jawa Timur.
“Jawa timur beruntung karena program kemitraannya ini beraneka ragam dan sangat inovatif. Dulu ketika masa awal pandemi Covid-19 dan PSBB, kita melaksanakan pembagian sembako kepada masyarakat yang terdampak, lalu ada sosialisasi kepada remaja melalui GenRe Ceria dan Saka Kencana, dan sekarang ada kampung KB dan bhakti sosial di kampung KB,” pujinya.
Ia pun menyampaikan apresias terhadap pencapaian program KB serta harapannya bagi anak muda Situbondo. “Saya jamin di Situbondo ini pemberdayaan perempuan nya sudah bagus dan kesadaran masyarakat akan ber KB juga bagus. Tadi saya mengunjungi kegiatan pelayanan MOP dan di Situbondo tadi ada sampai 200 yang mengikuti MOP, ini hebat luar biasa. Lalu, bagi anak muda jangan lupa tetap menghindari pernikahan terlalu muda, pergaulan bebas, dan menghindarkan penggunaan obat-obatan terlarang,” pungkasnya.
Pada kesempatan ini juga dilaksanakan pemberian bantaun Alat Teknologi Tepat Guna (ATTG) kepada masyarakat agar bisa dimanfaatkan sebagai sumber penghasilan di masa pandemi seperti sekarang. (Humas)