TNI-Polri Berperan Aktif Dalam Pengamanan Bupati dan Waki Bupati Sintang
SINTANG, KALBAR, BN – Pasukan gabungan TNI-POLRI melakukan pengamanan agenda penetapan terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati Sintang yang berlokasi di Hotel My Home Sintang pada Jum’at siang 13.45 WIB. (22/01/2021).
Dengan dipimpin oleh Kapolres Sintang AKBP Ventie Bernard Musak, S.I.K, SH, M.I.K dalam pengamanan tersebut disertakan kekuatan ratusan personil gabungan baik dari TNI maupun Polri yang disiagakan tepat disekitar lingkungan Hotel My Home.
“Tepat siang ini, rangkaian Pilkada Bupati 2021 telah memasuki tahap terakhir yaitu penetapan paslon terpilih yang dimana dalam pengamanan ini telah kami siagakan ratusan personil baik itu dari Polres Sintang dan Polsek Jajaran serta ditambah dengan pasukan bantuan dari TNI,” Kapolres Sintang.
Kapolres Sintang juga mengungkapkan bahwa dalam tahapan penetapan paslon melihat situasi beberapa pekan terakhir dapat dipastikan akan berjalan dengan aman dan kondusif akan tetapi demi terjaminnya kelancaran rangkaian kegiatan maka personil TNI-Polri juga tetap akan disiagakan disekitar lokasi.
“Untuk rangkaian kegiatan melihat situasi beberapa pekan terakhir aman kondusif kami harap kegiatan dapat berjalan dengan lancar, disini yang akan kami perketat selain tamu undangan yang hadir juga tidak luput Protokol Kesehatan yang harus diterapkan nantinya,” jelas Kapolres Sintang.
Ditambahkan Kapolres Sintang juga ada beberapa rute telah anggotanya lakukan penutupan karena pihaknya juga tidak ingin under estimate selain itu di rute-rute tersebut juga telah disiagakan anggota lebih.
Diakhir dirinya juga mengharapkan agar kegiatan dapat berjalan lancar dan paslon lain dapat legowo menerima hasilnya dan bisa bersama-sama membangun Sintang untuk lebih maju kedepannya. (Humas Polres Sintang/Edy Rahman – BN).