SULSEL

Beri Rasa Aman Warga, Kapolsek Lalabata Bersama Personil Lakukan Patroli Sholat Terawih

SOPPENG, SULSEL, BN – Kapolsek Lalabata AKP SYAMSUDDIN, S.Hi, M.Si bersama Personil melakukan kegiatan Pam Patroli sholat terawih disekitar tempat ibadah di wilayah Polsek Lalabata yang rawan balap liar Pada hari Senin tanggal 19 April 2021 jam 19.40 wita

Turut hadir dalam giat tersebut yakni,WAKAPOLSEK Iptu AGUNG ABIMANYU,S.Sos dengan anggota KANIT SABHARA AIPTU MAPPASAILE, KANIT RESKRIM AIPDA SAMSUL FAJAR, SH, MH, dan KA SPK AIPDA IWAN TAHER

Kapolsek Lalabata AKP SYAMSUDDIN, S.Hi, M.Si mengatakan kegiatan ini bertujuan memberi rasa aman kepada masyaakat yang ingin beribadah dalam bulan suci ramadhan.

Polisi juga menghimbau para pengguna kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat agar selalu berhati hati memarkir kendarannya pastikan bahwa sudah aman.

“Kami menghimbau kepada masyarakat agar selalu memperhatikan pertokol kesehatan,” himbaunnya.

Kegiatan tersebut dilakukan untuk mencegah /mengurangi niat dan kesempatan para pelaku kejahatan dan penyebaran Covid – 19

Serta mengimplementasikan skenario tatanan kehidupan baru dalam upaya mendisiplinkan masyarakat agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari penyebaran covit 19 melalui himbauan dan peringatan secara humanis dengan mengedepankan upaya persuasif menuju kehidupan new normal.

Diketahui,Tempat pelaksanaan antara lain, Mesjid Istiqomah Jl. malaka raya, Mesjid Babul Jannah Jl. Pasar Sentral, Kaw. Wisata Ompo, dan Jl. Lappa watu watu. (Anwar Paturusi)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button