SIDOARJO, bidiknasional.com – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sidoarjo melaksanakan Grebeg vaksin di Desa Keboan Anom Kecamatan Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (25/9/2021) di mulai sejak pukul 08.00 wib – 13.00 wib.
Masyarakat Desa Keboan Anom Kecamatan Gedangan sangat antusias berbondong – bondong hadir untuk melaksanakan vaksin tahap pertama di Balai Desa Keboan Anom.
Dalam acara vaksin tersebut capaian yang di peroleh oleh pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo sejumlah 529 orang. Sedangkan targetnya 750 orang.
Pihak penyelenggara melalui Puskesmas Ganting kecamatan Gedangan diwakili oleh dr. Siti Rohani mengatakan, vaksin tersebut sasarannya adalah masyarakat Desa Keboan Anom kecamatan Gedangan kab. Sidoarjo.
Kades Keboan anom Sutiyono Spd .S sos , menambahkan, “dengan adanya grebek vaksin di desanya ini berharap masyarakat Desa Keboan Anom bisa menerima vaksin semua sehingga bisa membantu pemerintah untuk segera lepas dari pandemi covid -19”, pungkasnya.(yah)