ACEHSINGKIL

Gercep, Pemda Aceh Singkil Tanggapi Tuntutan DPD- Alamp Aksi

SINGKIL, bidiknasional.com – Dewan pengurus daerah aliansi mahasiswa dan pemuda anti korupsi (DPD ALAMP AKSI) Aceh Singkil melakukan unjuk rasa di depan Kantor Bupati Aceh Singkil, Kamis (07/10/2021). Tuntutan yang mereka sampaikan 2 diantaranya menyasar Pemerintah Daerah.

Pertama, meminta Pemerintah daerah secepatnya membayar ganti rugi lahan kepada salah seorang masyarakat Aceh Singkil sesuai keputusan pengadilan Negeri Aceh Singkil.

Kedua, mendesak Bupati Aceh Singkil agar segera mencopot sekretaris daerah (Sekda) karena diduga tidak becus bekerja dan menyebabkan pemborosan keuangan daerah.

Mendengar tuntutan yang disampaikan, Pemerintah Daerah lakukan gerak cepat (Gercep) menanggapi tuntutan unjuk rasa atau demo yang di suara DPD Alamp Aksi Aceh Singkil.

Bupati Aceh Singkil melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Drs Azmi mengatakan semua tuntutan yang disampaikan akan dilakukan perbincangan internal, berhubung saat ini Bupati Aceh Singkil sedang Dinas keluar daerah.

” Tuntutan persoalan lahan gantung rugi itu, bapak bupati kita sudah lakukan mediasi dengan yang bersangkutan,”jelas Azmi

” Untuk pencopotan jabatan itu, saya sebagai abdi negara, siap menerimanya,”imbuhnya

Sementara Ketua DPD Alam Aksi Zakirun bancin mendengar jawaban tersebut pihak mereka memberikan waktu 1 pekan.

” Pekan depan akan kita tagih jawaban dari Pemda, bagaimana hasilnya,” pungkas Zakirun di sela- sela aksi demo.

Sebelumnya, terlihat jumlah peserta unjuk rasa mencapai puluhan orang. (Roni syehrani)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button