ACEHSUBULUSSALAM

TMMD Reguler ke 112 di Subulussalam Selesai

• Anggota TNI Kembali ke Satuan Masing-masing

SUBULUSSALAM, bidiknasional.com –  Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-112 Kodim 0118/ Subulussalam di Desa Darussalam, Kecamatan Longkib, Kota Subulusalam, Aceh telah selesai, Kamis (14/10/2021).

Dengan begitu, seluruh prajurit yang tergabung dalam Satuan Tugas (satgas) TMMD kembali kepada satuan masing-masing, setelah satu bulan berkerjasama dengan warga melaksanakan pembangunan infrastruktur di Desa Darussalam.

Sebelum dikembalikan ke Satuan masing-masing, para anggota TNI yang termasuk dalam Satgas TMMD terlebih dahulu menjalani pengecekan untuk memastikan kelengkapan jumlah anggota dan pemeriksaan kesehatan.

Hal tersebut dilakukan guna mengetahui keadaan kesehatan anggota dan terhindar dari Covid-19 atau Virus Corona.

Komandan Kodim (Dandim) 0118/Subulussalam, Letkol Inf Winas Kurniawan, menyampaikan ungkapan terima kasih atas kinerja anggota TNI tergabung dalam Satgas TMMD.

Terlebih, kata Dandim, tugas tersebut dilaksanakan di tengah kondisi pandemi Covid-19 atau Virus Corona.

“Atas nama pribadi dan atas nama Kodim 0118/Subulusslaam sangat berterima kasih atas kinerja yang ditunjukkan anggota TNI. kalian adalah para prajurit-prajurit hebat, dan hati-hati dalam pergeseran pasukan serta sampaikan salam saya untuk keluarga,” ungkap Letkol Winas Kurniawan.

Dalam kesempatan itu, Dandim juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh masyarakat dan para pihak terkait lainnya yang telah ikut serta menyukseskan program TMMD ke 112 Kodim Subulussalam di Desa Darussalam.

Sumber: Pendim Subulussalam

(A.Darminto Bancin)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button