DELI SERDANGSUMUT

Diduga Bupati Deli Serdang Hendak Tinggalkan Jejak Politik Dinasti

DELI SERDANG, bidiknasional.com – Terkait diusulkan 9 (Sembilan) Fraksi di DPRD Deli Serdang agar dirubahnya nama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Deli Serdang menjadi RSU H.Amri Tambunan yang belakangan diketahui telah ditetapkan melalui rapat paripurna pimpinan DPRD Deli Serdang

Tuai kritik dikalangan masyarakat, diduga kuat Bupati Deli Serdang hendak tinggalkan jejak politik dinasti, hal ini patut diduga kuat bermuatan akomodir Bupati Deli Serdang H.Ashari Tambunan, seolah H.Amri Tambunan yang notabene abang kandung Bupati (almarhum) eks ASN yang pernah menjabat sebagai Bupati Deli Serdang sebelumnya, agar kerap disebut masyarakat ketika berhubungan dengan RSUD Deli Serdang.

Menanggapi hal itu, Ketua Dewan Pimpinan Daerah Organisasi Masyadakat Relawan Pejuang Lintas Kecamatan (DPD ORMAS REPELITA) perwakilan wilayah Provinsi Sumatera Urara, Pantas Tarigan, M.Si menyampaikan keberatannya.

Menurutnya eks Bupati Deli Serdang almarhum H.Amri Tambunan bukanlah tokoh nasional, sehingga tidak dapat dicatutkan namanya untuk nama suatu tempat pasilitas umum seperti RSUD Deli Serdang.

“Beliau (almarhum H.Amri Tambunan) bukan tokoh nasional, melainkan hanya mantan Bupati Deli Serdang yang notaben eks Aparatur Sipil Negara (ASN), sehingga tidak dapat namanya dijadikan nama RSUD Kabupaten Deli Serdang,” kata pantas sembari mengurai bahwa nama yang dapat digunakan adalah nama Pahlawan, Tokoh Nasional, Pejuang Kemerdekaan dan nama Daerah.

Pantauan bidiknasional.com, usulan perubahan nama RSUD Deli Serdang menjadi RSU H.Amri Tambunan telah matang direncanakan, hal itu dapat disimpulkan dari keterangan Ketua DPRD Deli Serdang Zakki Shahri, S.H (Fraksi Gerindra) yang mengatakan bahwa perubahan itu benar atas usulan 9 Fraksi berdasarkan saran/ usulan beberapa element masyarakat yang dianggapnya sebagai tokoh di Kabupaten Deli Serdang yang patut diyakini.

“Atas dasar beberapa element masyarakat, dan permintaan seluruh fraksi yang ada di DPRD (Deli Serdang), makanya kami pimpinan meneruskan permintaan tersebut,” ujar Ketua DPRD Deli Serdang melalui aplikasi perpesanan Whatsapp. (Hs)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button