Polres Subulussalam Tinjau Langsung Serta Berikan Bantuan Kepada Warga Terdampak Banjir di Rundeng dan Sultan Daulat
SUBULUSSALAM, bidiknasional.com – Kapolres Subulussalam AKBP Qori Wicaksono,SIK beserta PJU dan Ketua Bhayangkari Polres Subulussalam Ny. Novianti Qori Wicaksono, melakukan peninjauan ke lokasi meluapnya air sungai Lae Souraya di wilayah desa Panglima Sahman kecamatan Rundeng kota Subulussalam, Selasa (09/11).
Dalam peninjauan tersebut rombongan menyerahkan bantuan kepada warga terdampak luapan sungai Lae Souraya di desa Sebungke kecamatan Rundeng kota Subulussalam.
Kapolres Subulussalam AKBP Qori Wicaksono SIK beserta PJU dan Bhayangkari Polres Subulussalam melakukan Kegiatan Bhakti sosial memberikan bantuan sembako di lokasi terkena dampak Bencana banjir Lae Souraya di wilayah Desa Panglima Sahman Kecamatan Rundeng dan Kecamatan Sultan Daulat Kota Subulussalam.
Selain dari Kapolres Subulussalam AKBP Qori Wicaksono, SIK turut serta dalam rombongan yang terjun langsung ke lokasi Wakapolres Subulussalam Kompol Erwinsyah,S.Sos,MH.,Kabag Ops Polres Subulussalam AKP R. Manurung, Kasat Samapta Polres Subulussalam AKP Jefri Dedi Kurniawan, Kasat Kantas Polres Subulussalam AKP Akhir Harsa, Kasat Intelkam Polres Subulussalam IPTU Mulyadi SE, Kapolsek Rundeng IPTU Abdul Malik SH, Kapolsek Sultan daulat IPTU Didik Surya, Danramil 02/Rundeng Letda Inf Astaria, Danramil Sultan Daulat, Camat Rundeng Ikhsan David S.Sos, Ketua Bhayangkari Cabang Ny Novi Qori Wicaksono, Pengurus Bhayakari Anggota dan Bhayangkari Ranting Polsek Rundeng, Kasi Propam Iptu Muhammad, Personil Polres Subulussalam, serta Bhabinsa Koramil 02/Rundeng.
AKBP Qori wicaksono,SIK mengatakan maksud dan tujuan kegiatan tersebut ialah meninjau lokasi terdampak Bencana banjir yang berasal dari luapan sungai Lae Souraya serta menyerahkan Bantuan sembako kepada masyarakat terdampak Bencana Banjir dan meningkatkan kebersamaan dan kepedulian Polri terhadap masyarakat,” ungkapnya.
“Pemberian bantuan sembako yang diserahkan secara simbolis kepada warga dilaksanakan di Desa Panglima Sahman Kecamatan Rundeng Kota dan kecamatan Sultan Daulat Kota Subulussalam masing-masing Kecamatan sebanyak 50 (lima puluh) paket,” tambahnya.
Ia menjelaskan bentuk bantuan yg di serahkan sebanyak 100 paket, sasaran penerima diutamakan kepada para lansia, warga yang terkena banjir dan yang benar-benar sangat membutuhkan bantuan,” jelasnya.
“Bentuk bantuan sembako yang kami serahkan sebanyak 100 paket masing masing kecamatam sebanyak 50 paket,” imbuhnya.
Bentuk bantuan sembako yang disalurkan antara lain sebagai berikut ; Beras isi 5 kg 100 Sak ,Air mineral 50 Kotak , Mie instan 50 Kotak Minyak goreng isi 1 kg : 50 Bungkus dan Bingkisan dari ketua Bhayangkari.
Dilain sisi Kepala Desa serta warga mengucapkan terima kasih kepada pihak POLRI yang telah berkenan memberikan bantuan.
(A.Darminto bancin)