KENDAL, bidiknasional.com – Polsek Boja melaksanakan kegiatan Kampanye dalam rangka Gerakan Masyarakat (Germas) tatanan kluster aktifitas fisik pangan sehat dan perbaikan gizi, bertempat di Pendopo Kecamatan Boja yang terletak di Jl. Pramuka Desa Boja Kecamatan Boja Kabupaten Kendal, Kamis (25/11/2021), pukul 09.30 wib sampai dengan 10.45 wib.
Hadir pada acara tersebut Camat Boja Sucipto S.STP MM, Sekcam Boja Mulyadi SH. Kapolsek Boja Iptu Agus Wibowo SH. Komandan Rayon Militer Boja diwakili oleh Sertu Rozikin. Kepala Puskesmas Boja 1 dr Restu. Dinas Pasar Boja, Kepala Desa se Kecamatan Boja. Jumlah peserta pada acara tersebut sebanyak 50 Orang.
Camat Boja Sucipto S.STP MM, menjelaskan bahwa Germes adalah mengatasi masalah kesehatan masih menjadi sebuah tantangan serius di Indonesia. Kini setidaknya masih ada triple burden atau tiga masalah kesehatan penting terkait pemberantasan penyakit infeksi, bertambahnya kasus penyakit tidak menular dan kemunculan kembali jenis penyakit yang seharusnya telah berhasil diatasi.
“Perubahan pola hidup masyarakat yang makin modern menjadi salah satu dasar Germas atau Gerakan Masyarakat hidup sehat dicanangkan oleh kementrian kesehatan Republik Indonesia. penyakit menular seperti diare, tuberkulosa hingga demam berdarah dahulu menjadi kasus kesehatan yang banya ditemui; kini telah terjadi perubahan yang ditandai pada banyaknya kasus penyakit tidak menular seperti diabetes, kanker dan jantung koroner,” ujar Camat Boja.
Disisi lain, Kapolsek Boja Iptu Agus Wibowo SH. mengatakan Germas adalah sebuah gerakan yang bertujuan untuk memasyarakatkan budaya hidup sehat serta meninggalkan kebiasaan dan perilaku masyarakat yang kurang sehat. Aksi Germas ini juga diikuti dengan memasyarakatkan perilaku hidup bersih sehat dan dukungan untuk program infrastruktur dengan basis masyarakat.
“Program ini memiliki beberapa fokus seperti membangun akses untuk memenuhi kebutuhan air minum, instalasi kesehatan masyarakat serta pembangunan pemukiman yang layak huni. Ketiganya merupakan infrastruktur dasar yang menjadi pondasi dari gerakan masyarakat hidup sehat,” kata Kapolsek Boja.
(Peni Kusumawati)