JATIMSIDOARJO

Proyek Paving, Drainase dan Lapangan Olahraga Desa Wonokasian Ada Indikasi Markup Anggaran

SIDOARJO, BIDIKNASIONAL.com – Berdasarkan laporan warga desa Wonokasian, Kecamatan Wonoayu, Kab Sidoarjo pada wartawan Koran Bidik Nasional dan Bidiknasional.com. bahwa pada tahun 2021 di desa Wonokasian ada kegiatan;

1) Pembangunan jalan desa paving volume 55 M2, sumber dana Bantuan Kabupaten Rp 35 juta, terletak di dusun Karang Asem RT 10, pelaksana TPKD,

2) Pembangunan drainase volume 100 M2, sumber dana BK Rp 55 juta, terletak di dusun Karang Asem RT 10, pelaksana TPKD,

3) Pengurukan lapangan olahraga Dusun Ngodek RT 4, volume 1 unit, anggaran APBDES 2021/DD Rp 193.000.000,-, pelaksana TPKD.

Menurut sejumlah warga, pembangunan proyek paving diduga terjadi mark up anggaran, dan pengurangan volume. Volumenya tidak sampai 55 M2, paling Cuma 25 meter mas. Pavingnya jelek dan tidak sesuai spek, tapi anggarannya cukup besar Rp 35 juta, kata seorang warga pada BN.

Begitu juga pembangunan drainase, kata warga, disebutkan volume 100 meter persegi tapi kenyataannya tidak sampai 50 meter, itupun yang dikerjakan hanya satu sisi saja.

Anggarannya cukup besar Rp 55 juta mas, ada indikasi mark up anggaran, tandas sumber itu.

Yang lebih mengherankan lagi pekerjaan pengurukan lapangan olahraga di Dusun Ngodek, ketebalannya hanya tipis tidak sampai 25 Cm, tapi menelan anggaran cukup besar Rp 193 juta.Ini jelas ada indikasi mencari untung besar, tandas sumber warga setempat itu.

Kades Wonokasian Sunariyono ketika mau dikonfirmasi BN di kantornya tidak ada di tempat.

Kata perangkat desa, Kades lagi sakit. Sedang Sekdesnya lagi Bimtek di hotel Trawas, Saya Kasun tapi tidak berani memberi keterangan karena tidak tahu apa- apa,” ujar Kasun saat ditemui di ruangan kantor desa Wonokasian. (yah)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button