Turnamen Liga Santri Piala Kasad Tahun 2022: Dua Tim Kab.Labuhanbatu Bertemu di Partai Final

LABUHANBATU, BIDIKNASIONAL.com – Dua tim Kabupaten Labuhanbatu mampu menaklukan Lawan nya di turnamen liga santri memperebutkan piala Kasad tahun 2022, pada laga pertama tim kesebelasan Pondok Pesantren Raudlatul Ulum Kabupaten Labuhanbatu mampu menaklukan tim kesebelasan Pondok pesantren Ar-Rasyid Kabupaten Labuhanbatu Selatan melalui adu pinalti dengan skor 4-2.
Sementara di laga kedua tim kesebelasan Pondok pesantren Darul Muhsinin Kabupaten Labuhanbatu mampu meraih kemenagan tipis 2-1 melawan Pondok pesantren modern Al-Barokah Kabupaten Labuhanbatu Utara.
Walau sudah tertinggal satu gol pada menit ke 18 babak pertama, Tim kesebelasan Pondok pesantren Darul Muhsinin mampu bangkit dengan membalas dua gol pada menit ke 38 babak pertama dan menit ke 50 babak kedua, sampai laga usai skor tak berubah untuk ke unggulan tim kesebelasan Darul Mushinin atas lawan nya tim kesebelasan Pondok pesantren modern Al-Barokah.
Selanjutnya, perlu di ketahui ada beberapa pemain liga 1 indonesia dan pemain timnas Indonesia pernah belajar sebagai santri yakni Asnawi Mangkualam pondok pesantren di Makasar, Witan Sulaiman pondok pesantren Zainuddin Abdul Majid Anjani NTB, Dedik Setiawan pondok pesantren Liang Gunung, Nadeo Argawinata pondok pesantren Al -Husna Kediri Evan Dimas pondok pesantren Lontar Citra Surabaya,artinya banyak potensi santri yang berbakat sebagai pemain sepak bola dan ini perlu digali,dan diberikan wadah kompetisi untuk menjaring mutiara baru bagi timnas Indonesia.
Pertandingan liga santri di saksikan langsung oleh Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga,MKM dan Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap, SE, M.Tr (Han) pada pembukaan Turnamen Sepak Bola Liga Santri Piala Kasad Tahun 2022 wilayah Kodim 0209/LB yang dilaksanakan di Stadion Binaraga Rantauprapat, Kecamatan Rantau Utara, Senin/06/2022).
Kegiatan Liga Santri Piala KASAD diikuti 4 pesantren Se-Labuhanbatu Raya meliputi Ponpes Raudhatul Ulum, Ponpes Ar Rasyid, Ponpes Darul Muhsinin dan Ponpes Modern Al Barokah. Pertandingan akan berlangsung selama 2 hari dimulai dari hari ini dengan sistem gugur.
Turnamen Sepak Bola Liga Santri dibuka secara resmi oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M. secara Daring di Seluruh Wilayah Kodim se-Indonesia.
Turut Hadir dalam Kegiatan Kepala Kejari Rantauprapat Jefri Penanging Makapedua,SH, MH, Kepala Dispora Hulwi,Plt. Kepala Diskominfo Ahmad Fadly Rangkuti, Camat Rantau Utara M.Napsir Rambe, Perwakilan dari Polres Labuhanbatu, Perwira Kodim 0209/LB, Perwakilan dari Pemkab Labura dan Labusel,Ketua Koni Labuhanbatu Ahmad Sofyan Ritonga, KNPI Labuhanbatu dan para tamu undangan lainnya.
Laporan: M. SUKMA
Editor: Budi Santoso