JATIMSURABAYA

Terpilih Secara Aklamasi, Drs.HM. Yusuf Kembali Pimpin DPC Pelra Surabaya 2022 – 2027

Drs.HM.Yusuf ketua DPC Pelra Surabaya 2022 – 2027 saat memberi sambutan

SURABAYA, BIDIKNASIONAL.com – Didukung penuh puluhan peserta dan belasan pengusaha pelayaran rakyat yang tergabung dalam Dewan Pimpinan Cabang Pelayaran Rakyat (DPC Pelra) Kota Surabaya, Drs.H.M.Yusuf terpilih secara aklamasi untuk kembali memimpin organisasi para pengusaha kapal yang sandar di dermaga Kalimas, Pelabuhan Tg. Perak Surabaya periode 2022 – 2027. 

Pemilihan yang berlangsung sederhana itu digelar dalam forum Musyawarah Cabang Pelra Kota Surabaya pada Rabu (27/7/2022) di hotel Ibis Rajawali, Surabaya dan baru bisa terlaksanakan musyawarah pemilihan ketua setelah dilanda pandemi Covid-19 pada awal 2020 – 2022, dimana masa jabatan HM.Yusuf sebenarnya berakhir pada 2020.

Sebelum dilakukan pemilihan, HM.Yusuf menyampaikan laporan pertanggungjawabannya selama memimpin Pelra Kota Surabaya periode 2012 – 2020 dan diterima seluruh peserta disertai aplous meriah termasuk dari pimpinan DPP Pelra di Jakarta, pimpinan DPD Pelra Jatim, ketua DPC Pelra Probolinggo dan ketua DPC Pelra Gresik yang hadir dalam musyawarah tersebut, selanjutnya Yusuf menyatakan kepengurusan periode 2015 – 2020 demosioner.

Musyawarah tersebut dihadiri pula oleh Dany Rachmad Agustian (GM Pelabuhan Kalimas dan Kepala Terminal Penumpang Gapura Surya Nusantara Pelindo Regional Sub Jawa), Nanang Afandi (Kabid Lala dan Operasional) mewakili kepala Otoritas Pelabuhan Tg.Perak, Kompol Aris Rizky (Kasat Reskrim) mewakili Kapolres Pelabuhan Tg.Perak dan personil-personil instansi terkait.

Dalam sambutannya, Yusuf mengatakan, saat ini ada 12 badan perusahaan pelayaran dan 60% yang masih aktif, 40% yang sifatnya masih perlu pembinaan. Terkait masalah ini, jelas Yusuf, pihaknya menerima surat pengumuman dari Otoritas Pelabuhan Utama Tg.Perak Surabaya tentang pelaksanaan Inaportnet dan pada dasarnya Pelra siap melaksanakan program pemerintah.

Namun perlu diberikan sosialisasi dan bersama-sama memberikan pembinaan khususnya kepada para pimpinan perusahaan pelayaran agar mereka tahu. “Karena terus terang sumber daya manusia dari para pimpinan perusahaan pelayaran ini memang perlu dibina terkait bagaimana pelaksanaan Inaportnet tersebut. Sekarang sudah boleh berkumpul dan nantinya kita undang mereka”, papar Yusuf.

Dijelaskan Yusuf, bahwa musyawarah ini perlu dilakukan satu kali dalam lima tahun untuk mengevaluasi dan menilai kinerja pengurus yang dilaksanakan selama lima tahun menjabat, bahkan selama tujuh tahun silam. “Musyawarah ini sekaligus dapat menentukan arah dan kebijakan organisasi selama lima tahun ke depan”, ucap Yusuf.

Ia meminta khusus kepada kepala Otoritas Pelabuhan Tg.Perak, untuk memberikan arahan agar diberikan pembinaan lebih lanjut sehingga perusahaan pelayaran rakyat bisa bersaing di era globalisasi.

Laporan: AK

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button