BANYUWANGIJATIM

Baksos dan Bansos untuk Yayasan Yatim Piatu Budi Mulia, Dalam Rangka Hari Lalu-Lintas Bhayangkara Ke- 67

BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Satlantas Polresta Banyuwangi telah melaksanakan kegiatan Baksos dan Bansos kepada Yayasan Anak Yatim Piatu di Banyuwangi dalam rangka Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 Tahun 2022.

Kegiatan dilaksanakan pada Hari Rabu
Tanggal 14 September 2022, Pukul 07.00 Wib s/d. Selesai.

Untuk tempat yaitu :
1. Yayasan Yatim Piatu Budi mulia jl Sutawijaya sumberjo Kab. Banyuwangi.
2.Masjid Chengho jl Sutawijaya sumberjo Banyuwangi.
3.Klenteng Hoo- Tong Bio Jln. ikan gurami 54 Karangrejo.
4.Gereja Jawi Wetan Jln. Letkol istiqlah No. 52-54.
5.Pura Giri Nata Jln. Igusti Ngurah Rai No.18 Penganjuran.

Dalam kegiatan Baksos dan Bansos yang hadir yaitu :
1. KBO Satlantas.
2. Kanit Turjagwali.
3. Kanit Kamsel.
4. Kanit Gakkum.
5. Anggota Satlantas.
6. PNS dan PHL Satlantas.
7. Perwakilan pengurus Yayasan Yatim Piatu Budi mulia.
8. Perwakilan pengurus Masjid Chengho.
9.Perwakilan pengurus Klenteng Hoo- Tong Bio Karangrejo.

Kasat Lantas Polresta Banyuwangi KOMPOL Rian Septia Kurniawan, SH, SIK, MSi melalui KBO Lantas IPTU Dwi Wijayanto, SH menerangkan , kegiatan pemberian Bansos kepada Anak Yatim Piatu berupa beras dan paket sembako dalam rangka Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67. Adapun sasaran untuk Anak Yatim Piatu dan tukang becak ” terang KBO Lantas kepada Kepala Biro Banyuwangi bidiknasional.com, Rabu (14/9/2022).

KBO Lantas Polresta Banyuwangi menambahkan, hasil kegiatan pihak Satlantas Polresta Banyuwangi dengan memberikan bantuan beras dan paket sembako, dan diharapkan meringankan beban hidup para anak yatim dalam masa pandemi covid-19.

Anggota Satlantas melaksanakan kegiatan dengan membersihkan tempat ibadah di Masjid Chenghoo, Gereja, Pura, Klenteng wilayah Kota Banyuwangi, selama kegiatan berlangsung aman dan lancar.

Laporan: j01_81

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button