
Hasil pekerjaan Pembangunan Laboratorium Komputer SMPN 4 Persiapan Blangkejeren Kecamatan Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues nampak bocor dan retak (foto.dok: dir)
GAYO LUES, BIDIKNASIONAL.com – Baru dua bulan selesai dibangun, Pembangunan Laboratorium Komputer SMPN 4 Persiapan Blangkejeren Kecamatan Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues tidak sesuai harapan dan diduga asal jadi.
Diketahui, proyek pembangunan bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun Anggaran 2022. dikerjakan oleh Pelaksananya CV. Bumi Cipta Konstruksi, Perencanaan CV. Delta Consultant, Pengawas CV. Pylon Engineering Consultant dan Nomor Kontrak: 642/14.2/PK/DAK/Disdik/2022, dengan nilai Kontrak,senilai Rp. 480.681.000,-.
” Belum seumur jagung hasil pembangunan ada yang bocor dan retak. Pekerjaan terkesan asal jadi saja tanpa memperhatikan spesifikasi dan kwalitas.
Bangunan Gedung Komputer Sekolah SMPN 4 Blangkejeren terlihat ada kebocoran di sisi samping dan sisi belakang bangunan, sehingga tampak bekas triplek berubah warna dari biasanya serta bagian dinding atas sisi kiri bangunan itu juga tampak retak,” kata sumber bidiknasional.com, Jum’at (30/12/2022).
Disebutkan, tampak depan teras gedung, tiang penyangga bawah jika dilihat kasat mata, terlihat tidak rata, dibawah tiang ada yang keluar dan masuk terkesan kurang rapi.
Menurut sumber, pria yang mewanti-wanti namanya tidak dipublikasikan ini mengatakan, pekerjaan dikerjakan berinisial IY karena dia setiap hari kami lihat mobile di proyek tersebut.
” Kalau yang mengerjakan gedung itu CV. Bumi Cipta Konstruksi kalau enggak salah yang sering nongol di gedung tersebut IY,” ujarnya.
Terkait hal diatas, rekanan yang berinisial IY saat di hubungi wartawan melalui telepon selulernya dinomor 08236061xxxx belum ada jawaban sampai berita ini diterbitkan.
Laporan: dir
Editor: Budi Santoso