JATIMJOMBANG

Jumat Curhat, Wakapolres Jombang Tampung Aspirasi Warga Desa Sumbernongko

Wakapolres Jombang mengadakan jumat curhat di masjid Al-Falah Desa Sumbernongko, Kecamatan Ngusikan (31/3)// Foto: Humas Polres Jombang

JOMBANG, BIDIKNASIONAL.com – Polres Jombang kembali mengadakan pertemuan dengan masyarakat bertajuk “Jumat Curhat” guna mendengarkan aspirasi maupun keluhan warga secara langsung.

Kali ini dilaksanakan di Masjid Al-Falah Desa Sumbernongko, Kecamatan Ngusikan, Kabupaten Jombang, Jumat (31/3/2023).

Wakapolres Jombang Kompol Hari Kurniawan mengatakan, lewat inovasi tersebut pihaknya dapat mengetahui situasi dan kondisi masyarakat di lapangan. Kemudian, hal itu bakal menjadi acuan untuk meningkatkan pelayanan Kepolisian.

“Ini merupakan program bapak Kapolri untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung. Disamping itu juga melakukan jemput bola dalam melayani masyarakat,” kata Kompol Hari.

Selain mendengarkan aspirasi serta keluhan warga, Jumat Curhat bisa sekaligus menjembatani pihak Polres Jombang dalam memberikan imbauan maupun mengedukasi masyarakat.

Di kesempatan itu, Wakapolres juga mengenalkan satu persatu pejabat utama Polres Jombang. Ia menyebut anggota Polres Jombang kurang lebih ada 950 orang. Terdiri dari polisi 850 orang, PNS 100 orang.

“Tentu belum bisa maksimal dengan melayani 3 juta warga di Jombang. Perlu kerjasama dengan stakeholder dan seluruh masyarakat,” ujarnya.

Acara yang digelar selepas salat Jumat tersebut juga diisi dengan penyampaian aduan dari warga, salah satunya oleh Iswandi selaku takmir masjid Al-Falah.

Aduan di antaranya berkaitan dengan kejadian pencurian kotak amal di masjid Al-Falah. Uang sumbangan di kotak amal tersebut sedianya untuk melakukan renovasi masjid.

Karena raib dicuri orang, pembangunan masjid yang sudah rusak atau kurang layak tertunda. Iswandi pun menyampaikan permohonan kepada Polres Jombang agar dapat membantu dana perbaikan masjid.

Menyikapi aduan dan permohonan bantuan itu, Wakapolres Jombang mengimbau supaya warga menggalakkan keamanan swakarsa dengan menggiatkan lagi adanya Pos kamling. Selain itu Personel Polsek agar meningkatkan Patroli di Desa ini.

“Untuk pembangunan atau renovasi masjid agar dibentuk Panitia pembangunan Masjid serta membuat proposal. Saya akan membantu kordinasi dengan Pemda, para pengusaha dan donatur lainnya untuk membantu renovasi Masjid ini,” pungkasnya.

Sumber: Humas Polres Jombang

Laporan: Dev

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button