Jelang Lebaran, Dishub Banyuwangi Siapkan Petugas Pengamanan Sinergi dengan Satlantas Polresta Banyuwangi
Kepala DISHUB Banyuwangi Ir. Pudjo Hartanto (kiri) bersama Staf (Foto: tim)
BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Menjelang lebaran tahun 2023, Dinas Perhubungan (Dishub) Kab. Banyuwangi mempersiapkan pengamanan dan pengaturan arus lalu-lintas bersama Satlantas Polresta Banyuwangi, DISHUB LLAJ Provinsi Jatim dan Staikholder terkait.
Kegitan dilaksanakan kata Kepala DISHUB Kab. Banyuwangi Ir. Pudjo Hartanto sebagai bentuk pengamanan dan pengaturan serta rekayasa arus lalu-lintas, dan sudah ada program dalam mempersiapkan Petugas pabungan dan Posko pengamanan Lebaran April tahun 2023,” jelasnya kepada bidiknasional.com, Kamis (6/4/2023).
Pudjo Hartanto menambahkan, selain itu tempat Posko pengamanan dan pengaturan arus lalu-lintas diutamakan pada titik-titik rawan kemacetan seperti di area Pelabuhan Ketapang, Stasiun KA, Terminal Bus, Bandara Banyuwangi, di beberapa pertigaan, perempatan, perliman lampu trafick lihgt seperti Sukowidi, Karangente, Cungking, Mojopanggung, Kota Banyuwangi, serta beberapa tempat titik Posko lainnya.
” Kami menghimbau bagi pengemudi kendaraan patuhi rambu-rambu lalu-lintas, jaga kondisi tubuh saat berkendara, jaga keselamatan saat dalam perjalanan, dan selamat sampai tujuan,” sebutnya.
“Berharap, dalam bulan Ramadhan 1444 hijriyah dapat menjalankan ibadah puasa dengan khusyuk, jalin tali silahturahmi antar sesama, semoga lebaran Idul Fitri akan datang dapat berjalan lancar dan kondusif di Kab. Banyuwangi,” tutupnya.
Laporan: @j0181/Tim
Editor: Budi Santoso