Asisten Sekda Cilacap Drs.M Wijaya M.M, bersama Dandim/0703 Letkol Inf Andi Afandi S.I.P di acara tersebut (Foto.dok: Asep Saepudin)
CILACAP, BIDIKNASIONAL.com – Pj Bupati Cilacap melalui Asisten Sekda Cilacap Drs.M Wijaya M.M, membuka TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I Tahun 2023, di halaman SMP N 3 Nusawungu Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap, Rabu (10/05/2023).
Kegiatan tersebut, akan dilaksanakan pembangunannya selama sebulan penuh dimulai dari tanggal 10 Mei – 08 Juni 2023 mendatang, dengan mengambil tema “Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI – Rakyat Semakin Kuat”.
Drs.M Wijaya MM, pada acara tersebut menandatangani dan menyerahkan berita acara dimulainya program kegiatan TMMD Sengkuyung tahap l tahun 2023, kepada komandan Satgas TMMD 0703/Cilacap Letnan lnf. Andi Afandi S.l.P.
Dilanjutkan dengan melakukan pemukulan kentong yang diikuti oleh para tamu undangan dan disambut tepuk tangan yang sangat meriah oleh peserta upacara.
Drs.M Marsuki MM dalam membacakan sambutan tertulisnya mengatakan bahwa TMMD telah banyak memberikan pelajaran berharga betapa penting dan luar biasanya.
Semangat gotong – royong membangun bangsa, semua bahu membahu memberikan sumbangan pikiran, ide dan gagasan, tenaga, ketrampilan, materi, kebendaan, maupun sumber daya lainnya.
Kami selalu merasa senang atas kegiatan kegiatan yang berbasis kegotong – royongan untuk kemaslahatan , seperti halnya TMMD yang dilakukan pada saat ini.
“Sudah banyak hasil dari TMMD yang manfaatnya sudah dirasakan oleh masyarakat, serta membantu dan mempermudah mereka untuk bekerja, bersekolah, beribadah, berkegiatan sosial, dan altifitas lainnya,” kata Asisten Sekda.
Selain pembangunan fisik, menurut Asisten Sekda, yang tak kalah pentingnya adalah upaya – upaya pemberdayaan masyarakat dan edukasi kepada para generasi muda tentang Nasionalisme, Bahaya ancaman terorisme, Narkoba dan Radikalisme, serta materi – materi lainnya.
“TMMD bukan membangun sarana fisik bagi masyarakat desa semata, tapi dalam TMMD juga membangun semangat dan percaya diri masyarakat agar mampu mengelola potensi yang dimiliki,serta kesiap siagaan menghadapi setiap ancaman dan tantangan yang sedang akan kita hadapi,” jelasnya.
Dandim/0703 Letkol Inf Andi Afandi S.I.P dalam kesempatannya menjelaskan, terkait sasaran pokok dalam TMMD Sengkuyung tahap l tahun 2023 di Desa Kedungbenda ini adalah pembangunan Gorong – Gorong, pembangunan talud sarana jalan.
“Sementara, untuk sasaran non fisik berupa pemberian Vitamin untuk menekan angka Stunting dan diadakan penyuluhan tentang Hukum, Kesehatan, terkait bahaya narkotika dan paham Radikalisme serta penyuluhan lainnya,” jelas Dandim.
dari dinas instasi terkait sesuai jadwal yang dibuat oleh Dinkominfo, selaku kordinator,” tutupnya.
Laporan: Asep Saepudin
Editor: Budi Santoso