JATENGPEKALONGAN

Didik Pramono Serahkan Hadiah Lomba Burung Merpati Somahan Didik Cup Pesindon Pekalongan

Penyerahan hadiah dan piala burung merpati ketinggian somahan Didik Cup Pesindon (dok: dikin)

PEKALONGAN, BIDIKNASIONAL.com –  Puncak final lomba burung merpati Somahan Didik Cup Pesindon berakhir pada hari Rabu,(21/6/2023).di juarai oleh Singosari Elang Hitam lapak milik Pak A’af dengan meraih juara 1 di ivents perlombaan Burung Merpati Tinggian Somahan Didik Cup yang digelar di Rt,01 RW,12 Dukuh Pesindo Kelurahan Bendan Kergon Kecamatan Pekalongan Barat Kota Pekalongan.

Acara ini berlangsung meriah dengan antusias warga sekitar dan diikuti sekitar 72 ekor burung merpati yang selesai per hari ini selama 31 hari dari beberapa lapak merpati tinggian somahan.

Rohman (44) perwakilan ketua panitia dalam pemaparannya mengucapkan puji syukur atas selesainya acara lomba burung merpati Somahan dan terimakasih yang sebanyak banyaknya kepada khususnya bapak Didik Pramono selaku donatur dan penyelenggara atas events burung merpati tinggian somahan Didik Cup Pesindon dalam rangka mempererat tali silaturahmi antar warga masyarakat di pesindon.

“Alhamdulillah berjalan dengan lancar dan tanpa hambatan apapun,kami mengucapkan terima kasih sebanyak banyaknya kepada bapak Didik Pramono selaku Donatur events burung merpati Somahan Didik Cup Pesindon,” terang Rohman Perwakilan dari ketua Panitia.

Sementara itu bapak kanu perwakilan peraih juara 1 Singosari Lapak Elang Hitam milik bapak A’af mengungkapka,rasa senang bisa menjuarai lagi lomba burung merpati Somahan ini.

“Alhamdulillah saya sangat senang biasa ikut serta dan bisa menjadi juara 1, untuk lomba burung merpati Somahan seperti ini saya juga Sebelumnya sebagai juara,ini adalah juara saya yang kedua kali nya,” tutur Pak Kanu selaku juara 1.

Didik Pranomo selaku donatur lomba burung merpati Tinggian Somahan Didik Cup Pesindon menggucapkan banyak terimakasih kepada semua atas partisipasinya warga khususnya di pesindon kampung kalahirannya,Ia juga mengutarakan ingin bisa bermanfaat untuk warga disekitarnya.

“Saya lahir di Pesindon namun besar di Binagria, Harapan saya dengan adanya perlombaan ini bisa mempererat tali persaudaraan dan saya sebagai ketua LBH ADHYAKSA siap membantu warga Pesindon tempat saya lahir bagi yang membutuhkan bantuan hukum,” ungkap Didik Pranomo ketua LBH ADHYAKSA.

Untuk perolehan lomba burung merpati Somahan Didik Cup dimana juara 1 diperoleh tim Singosari lapak Elang Hitam pemilik Pak A’af, juara 2 Sonic lapak Racun pemilik Mas Wawan Cw, juara 3 Lowo lapak Moro Tuku pemilik Mas Agung, dan juara 4 Rolex lapak Kawat Gel pemilik Mas Ming.

Laporan: Dikin

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button