BANYUWANGIJATIM

Pemdes Kendalrejo Alokasikan Dana Desa untuk Bedah Rumah Warga Tak Layak Huni

Pemerintah Desa Kendalrejo mengalokasikan Dana Desa untuk membedah sejumlah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik warga miskin (Foto: ist)

BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Pemerintah Desa Kendalrejo, Kecamatan Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi, Propinsi Jawa Timur mengalokasikan Dana Desa untuk membedah sejumlah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik warga miskin, milik Ibu Aminnari Purwati di Dusun Kaliagung Rt.006 Rw.001 Desa Kendalrejo Kecamatan Tegaldlimo Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur.

Kepala Desa Kendalrejo, Jaini Mustofa saat dikonfirmasi mengatakan, bedah rumah tersebut sudah sesuai dengan amanat peruntukan Dana Desa (DD) yang sebagian untuk pemberdayaan dan menyentuh langsung dengan masyarakat Desa, kami menganggarkan tiap tahun 2 Bedah Rumah untuk dari Alokasi Dana Desa (DD).

” Kami ajukan Bedah Rumah ini melalui Dana Desa di Tahun 2022, dan terealisasi di Tahun 2023, untuk pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) ada 2 titik yakni di Rumah Bu Mariyem Dusun Purworejo Rt.019 Rw.002 dan Bu Aminnari Purwati di Dusun Kaliagung Rt.006 Rw.001 Desa Kendalrejo, dan anggaran Dana Desa yang dipergunakan per Unit sebesar Rp. 10.000.000,- (Sepuluh Juta Rupiah),” Katanya.

“Di sini, saya tekankan swadaya itu utama, karena target saya itu bahwa selama masa jabatan saya sebagai Kepala Desa Kendalrejo itu bantuan rumah itu permanen tidak ada yang semi permanen, namun dari anggaran yang sedemikian itu, pembangunan bukan dimulai dari Nol, Jadi harus sudah ada fondasi, kayu, kusen. Kalau sudah ada kami droping material dari desa berupa esbes, batu merah, pasir dan semen,” Tambahnya.

” Saya berharap bahwa program ini merupakan satu solusi untuk mengurangi kemiskinan kepada warga kita yang sudah dibantu, Saya tetap anggarkan sesuai dengan kondisi Dana Desa yang ada,” Pungkasnya.

Laporan: sgg/bgn

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button