
MOJOKERTO, BIDIKNASIONAL.com – Kota Mojokerto menjadi kota terindah, kota berbudaya, selama lima tahun kepemipinan seorang wanita pertama yang menjadi walikota Mojokerto Hj.Ika Puspitasari, SE yang akrab disapa Ning Ita, tepat tanggal 10 Desember 2023 mengakhiri masa pengabdiannya sebagai kepala daerah dan sekaligus walikota Mojokerto. Terhitung tanggal mulai 10 Desember 2018 Ning Ita menjabat wali Kota Mojokerto yang genap lima terhitung tanggal 10 Desember 2023.
Dalam catatan perjalanan pemerintahan kota Mojokerto, Ning Ita yang berlatang pengugasaha bisa menjadikan kota berprestasi di segala bidang. Selama lima tahun sebagai nahkoda pemerintahan kota Mojokerto, Ning Ita cetuskan ratusan ide gagasan, inovasi yang bertabur prestasi, sehingga kota Mojokerto dinobatkan sebagai kota terinovatif se-Indonesia, atas capaian prestasi di berbagai bidang, bidang pendidikan, kesehatan, indeks pembangunan manusia, sarana prasarana hingga sebanyak 132 penghargaan telah diraih pemerintah kota Mojokerto.
Untuk diketahui, sejak tahun 2022 hingga 2023 kota Mojokerto menghasilkan sebanyak 176 Inovasi. Berkaitan dengan pendidikan ada lima hal yang prioritas dalam pendidikan berupa digratiskan bagi siswa TK,SD, dan SMP diantaranya seragam sekolah, sepatu, buku, tas dan angkutan sekolah gratis.
Yang hebat lagi 21 sarana publik yang menjadi kebutuhan umum atau failitas umum di tuntaskan pembagunannya selama lima tahun sebagai kepala pemerintahan, berupa sarana olahraga, taman maupun tempat bermain bagi anak-anak.
Di bidang ekonomi, Ning Ita juga sukses menjalankan program inkubasi wirausaha sebanyak 1336, dan juga mengadakan program inkubasi koperasi, ada puluhan koperasi di kota Mojokerto sebagai pilot project. Tak kalah pentingnya, jadi pusat perhatian dalam 5 tahun Ning Ita mengabdi, yakni capaian tentang pentingnya kesehatan bagi masyarakat kota Mojokerto.
Soal penanganan Stunting mengalami penurunan yang sangat drastis, ditahun 2019 Stunting menunjukkan angka 9,04 namun diakhir 2023 angka stunting turun menjadi 2,26.
Selanjutnya tentang inisiasi aplikasi Gayatri, didalamnya terdapat berbagai fitur, di antaranya Verivali, PSN, Prameswari, Invemtori, SIMRS, TTD (Tablet Tambah Darah), Cek antrean per-faskes per-poli, SIMKES (Sistim informasi kesehatan) , dan Vaksinasi Covid-19.
Gayatri merupakan kepanjangan dari Gerbang layanan informasi terpadu dan terintegrasi, layanan ini merupakan inovasi untuk mengawali upaya satu data Kota Mojokerto di bidang kesehatan.
Perhatikan Ning Ita, soal cakupan dibidang kesehatan tak tanggung- tanggung, seperti perhatian pada RSUD dr Wahidin Sudirohusodo, satu-satu Rumah Sakit milik pemerintah kota Mojokerto ini juga dilengkapi dengan berbagai alat medis yang serba canggih, seperti layanan kateterisasi jantung (cath lab) merupakan satu-satunya yang ada di Mojokerto Raya, tak cukup itu rumah sakit ini juga menyediakan ruangan exsekutif. Dengan layanan Poli Eksekutif merupakan layanan medis rawat jalan dengan standar pelayanan cepat, paripurna dan bisa memilih penanganan dokter spesialis sesuai keinginan pasien.
Selama lima tahun Ning Ita, mengabdi menjadi kota Mojokerto segudang prestasi, penghargaan dari pemerintah propinsi Jawa Timur maupun pemerintah pusat.
Laporan: Husnan
Editor: Budi Santoso