JATIMSURABAYA

Jelang Pemilu 2024, Kapolres Tanjung Perak Berikan Arahan Polisi RW di Kecamatan Asemrowo

SURABAYA, BIDIKNASIONAL.com – Menjelang Pemilu 2024, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya AKBP William Cornelis Tanasale, berikan pengarahan kepada Polisi RW dalam mewujudkan Polri Presisi pemilu damai menuju Indonesia Emas.

Kegiatan yang tergelar pada hari Rabu Siang tanggal 3 Januari 2024, di Balai RW-01, Kelurahan Asemrowo, Jalan Asem Raya II Surabaya, diikuti seluruh Polisi RW di Polsek Asemrowo Jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Dalam arahannya, AKBP William Cornelis Tanasale, menyampaikan, dinamika kehidupan masyarakat yang heterogen dapat mewarnai situasi secara nasional.

“Kami sangat mengapresiasi program polisi RW yang dibentuk Polsek Asemrowo dapat berkolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat Asemrowo Surabaya,” ucapnya.

Selain itu, William juga memaparkan kearifan lokal tersebut, berpotensi memperkuat warga Asemrowo yang mampu mencari dan mengumpulkan informasi, berinteraksi secara konsisten, yang mampu cegah tangkal, atau memecahkan permasalahan bersama warga, mampu scanning tingkat RW.

“Kapolri sangat mempercayakan kepada seluruh anggota melalui program Polisi RW tersebut, untuk dapat berbaur bersama warga, dalam membantu Babinkamtibmas untuk lebih optimal terjun ke masyarakat,” tutur William.

Wiliam menambahkan, berbanggalah dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk berbagi informasi, gagasan, ide, pengalaman, untuk menyelesaikan setiap permasalahan yang ada.

“Menjelang Pemilu Serentak 2024, Polisi RW perlu maksimalkan giat sambang, kunjungan kepada warga, kenali tomas, toga, agar lebih mengenal dan bisa berkolaborasi dan bekerjasama, serta mendapatkan tanggapan positif warga,” tandas William.

Ia juga berpesan, jangan berfikir aman, jangan under estimate terhadap setiap kejadian ataupun permasalahan sekecil apapun permasalahan agar segera dalami.

“Berkolaborasi dengan warga untuk dapat mencari solusi cepat dan mengantisipasi potensi berkembangnya  permasalahan ataupun menimbulkan permasalahan lainnya,” pungkasnya.

Pewarta: Abd. Rosi

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button