KALTENGMURUNG RAYA

Bhabinkamtibmas Hadiri Rembuk Pencegahan Stunting di Kelurahan Tumbang Lahung

Kegiatan rembuk pencegahan Stunting tingkat kelurahan di Kantor Kelurahan Tumbang Lahung, Kecamatan Permata Intan, Rabu (10/Januari/2024)/ dok.foto: efn BN.com

MURUNG RAYA, BIDIKNASIONAL.com – Pemerintah Kecamatan Pertama Intan,Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah menggelar rembuk pencegahan Stunting tingkat kelurahan. Acara berlangsung di Kantor Kelurahan Tumbang Lahung, Kecamatan Permata Intan,  Rabu (10/Januari/2024).

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh dan pejabat, antara lain ; Dommy Joan Eka Dinata, S.STP.,M.I.P (Camat Permata Intan),Guntur,SE (Lurah Tumbang Lahung),Gunawansyah (Kepala UPT Tumbang Lahung),Budi Sarwono (Kasi Kesejahteraan dan Sosial),Kapolsek Permata Intan diwakili oleh Bhabinkamtibmas Brigpol M. Susanto,Staf UPT Tumbang Lahung,Unsur Tripika Kecamatan Permata Intan,Para Ketua RT Tumbang Lahung,Para Tokoh Masyarakat dan Tamu Undangan berjumlah ± 30 Orang.

Dalam sambutannya, Camat Permata Intan menyampaikan terima kasih atas kegiatan ini, berharap bahwa upaya ini menjadi berkah bagi kita semua.

“Saya berharap perlunya kerjasama antara pemerintah,Masyarakat dan orang tua dalam upaya mewujudkan sumber daya manusia yang sehat,cerdas,dan produktif.Tujuan pembangunan berkelanjutan dapat dicapai melalui sinergi yang kuat dan koordinasi yang baik,” ungkap Dommi Camat Permata Intan.

Dalam Sambutannya Lurah Tumbang Lahung mengapresiasi kehadiran para undangan dalam kegiatan Rembuk Pencegahan Stunting.

“Kami sangat berterima kasih dan mengapresiasi atas dukungannya terhadap program pemerintah untuk meningkatkan mutu kapasitas pelayanan dan memberikan insentif untuk kader pembangunan manusia, kader posyandu, dan pendidik PAUD adalah langkah positif untuk mendukung program prioritas nasional, khususnya dalam pencegahan stunting di kelurahan Tumbang Lahung,” kata Guntur Lurah Tumbang Lahung.

Staf UPT Tumbang Lahung dalam sambutannya memberikan informasi mengenai reaktivasi kembali 3 Posyandu yang sebelumnya tidak aktif. Langkah ini diambil untuk membantu percepatan pencegahan stunting.Selain itu, diuraikan cara pencegahan stunting bagi ibu hamil, termasuk konsumsi makanan tinggi protein, pemeriksaan kehamilan rutin,dan penggunaan suplemen darah.

Kapolsek Permata Intan Ipda Rio Desenataliato Makota,S.Th.,M.Pd.,yang di wakili Brigpol M. Susanto Bhabinkamtibmas Tumbang Lahung mengucapkan terima kasih atas kesempatan terlibat dalam Rembuk Pencegahan Stunting di Kelurahan Tumbang Lahung.

“Kami dari Polsek Permata Intan telah memberikan bantuan 10 paket sembako kepada penderita stunting yang kurang mampu pada tahun 2023. Upaya sinergi, koordinasi dan pemantauan terus dilakukan untuk memastikan perkembangan situasi di Kelurahan Tumbang Lahung,” kata Brigpol M. Susanto Bhabinkamtibmas Kelurahan Tumbang Lahung.

Selama kegiatan, suasana tetap aman dan kondusif menunjukkan keseriusan dan komitmen semua pihak terlibat dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan masyarakat setempat.

Laporan: Efn

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button