Giat Malam Nisfu Sya’ban, Pemdes Laluin Gelar Zikir dan Doa Bersama
HALMAHERA SELATAN, BIDIKNASIONAL.com – Pemerintah desa Laluin Kecamatan Kayoa Selatan propinsi Maluku Utara Menggelar Zikir dan Doa bersama pada malam Nisfu Sya’ban yang di pimpin oleh imam masjid desa Laluin sabtu malam 24/02/2024 pukul 21.00 WIT
Zikir dan Doa bersama di hadiri BPD, Badan sarah, Toko masyarakat, tokoh adat dan masyarakat.
Viki Salamat menerangkan zikir dan doa bersama ini dilakukan untuk menyambut bulan suci Ramadhan di mana nisfu sya’ban ini bertujuan untuk selalu mengingatkan kebaikan sebagai bulan hijrah sebelum datangnya Ramadhan.
” Mari kita mempersiapkan diri dalam menyambut bulan suci Ramadhan ” Kata Viki Salamat.
Kepala Desa Mengajak Seluruh Masyarakat Desa Laluin untuk berdoa yang tulus untuk memohon ampun keberkahan dan petunjuk dari Allah SWT serta terus memperbanyak Zikir dan Istigfar agar bersih dari dosa dan Kesalahan
“Mari kita berdoa semoga malam yang penuh berkah ini menjadi hamba yang bertakwa,” Tandasnya.
Laporan : Anwar Jurnalis
Editor : Budi Santoso