Iri, Ketua Komite SDN Cirayun di Kec.Jatinunggal (Foto: Ernawan BN.com)
SUMEDANG, BIDIKNASIONAL.com – Para Siswa siswi di SDN Cirayun Kec.Jatinunggal pada hari Kamis tanggal 28 Juni 2024 telah mengadakan acara Pelepasan Siswa siswi kelas VI.
Pada acara tersebut ditampilkan pentas Upacara adat, Seni tari dll. Pada permulaan upacara adat diawali dengan pembakaran mercon ciri khas yang mereka tampilkan.
Dikatakan Iri, Komite SDN Cirayun tentang Pelepasan Siswa kelas VI dan kenaikan Siswa kelas 1 sampai V bahwa biaya yang dihimpun untuk kegiatan memeriahkan acara tersebut adalah hasil musyawarah orang tua siswa pada beberapa hari yang lalu.
Hasil musyawarah memutuskan bahwa biaya untuk kegiatan ini adalah memutuskan sebesar Rp.57.500.000,- (Lima puluh tujuh ribu lima ratus rupiah).
Adapun untuk yang mempunyai 2 anak adalah hanya dibebankan untuk me nambah setengahnya jadi hanya nambah Rp.28.000,-.
Kepala Sekolah Soleh S.Pd.dalam sambutannya mengatakan bahwa,” kami melepas 41 orang siswa kelas VI dan menaikan siswa kelas 1 sampai V sejumlah 179 orang alhamdulillah 100 % naik semuanya,” tandasnya.
Ditambahkan Soleh,” kami mengharapkan mereka bisa menjaga nama baik Sekolah yang ade ade tinggalkan. Semoga semuanya bisa melanjutkan sekolah ke jenjang selanjutnya dan kami atas nama Guru di SDN Cirayun mohon maaf apabila dalam memberikan pelajaran ada kesalahan baik dalam waktu memberikan pelajaran maupun diluar sekolah,” pungkasnya.
Laporan: Ernawan
Editor: Budi Santoso