Polres Aceh Singkil Bedah Rumah dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-78. (Foto: Roni BN.com)
ACEH SINGKIL, BIDIKNASIONAL.com –
Kegiatan sosial bedah rumah bagi masyarakat kurang mampu dan membutuhkan merupakan bentuk peringatan HUT Bhayangkara ke-78, Polres Aceh Singkil jelang H-1 HUT Bhayangkara ke-78 pada hari senin tanggal 1 Juli 2024.
Kapolres Aceh Singkil AKBP. Suprihatiyanto, S.I.K, mengatakan, bedah rumah ini merupakan keluarga dari Bagak Bancin warga Dusun II PPK Desa Kampung Baru Kecamatan Singkil Utara, Minggu (30/6-2024)
Lanjut Kapolres Suprihatiyanto mengungkapkan, diketahui ada lansia sebatang kara di tanggal 1 Juli usianya 79 tahun.” Memasuki tanggal kelahirannya bertepatan dengan hari HUT Bhayangkara, berdasar dari keterangan tetangganya dan ia hidup sendiri selama 20 tahun,” ujar Suprihatiyanto.
“Semua kegiatan ini adalah bertujuan untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat, untuk mempererat hubungan baik antara Polri dan rakyat dan maka dengat semangat Hut Bhayangkara,” imbuhnya.
Suprihatiyanto mengungkapkan, Polres Aceh Singkil berkomitmen untuk tetap terus memberikan pelayanan, pelindung, penganyom dan siap melayani masyarakat.
Laporan: Roni S
Editor: Budi Santoso