
Pasangan Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi- Hasan Sagala Memberikan Keterangan Pers Usai Menjalani Pemeriksaan Kesehatan di RSUP H Adam Malik, Medan Pada Jumat (30/8/2024) Malam. ( Foto: Syafi’i BN Medan)
MEDAN, BIDIKNASIONAL.com – Bacalon Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan wakilnya Hasan Basri Sagala selesai menjalani pemeriksaan kesehatan. Keduanya menjalani pemeriksaan kesehatan hampir 12 jam.
“Saya jam 8 pagi datang, belum masih kurang 12 jam,” kata Edy Rahmayadi, Jumat (30/8/2024).
Edy keluar dari RSUP Adam Malik sekitar pukul 19.15 WIB. Hasan juga terlihat keluar bersamaan dengan Edy.
Mantan Gubsu ini menjelaskan jika dia diperiksa secara detail mulai dari kaki hingga kepala. Edy kemudian cerita jika 5 tahun lalu juga melakukan pemeriksaan kesehatan di rumah sakit ini.
“Saya tidak tahu, saya mendetail aja diperiksa mulai dari kaki sampai kepala, saya 5 tahun yang lalu juga diperiksa di sini, tapi tahun ini sangat teliti untuk pemeriksaannya,” ucapnya.
Edy menuturkan jika tim pemeriksaan sudah menyatakan selesai.Untuk hasilnya, nanti akan disampaikan oleh KPU.
“Sudah selesai kata rumah sakit ini, selesai saya bilang,” tutupnya.
Sebelumnya diberitakan, bacalon Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan wakilnya Hasan Basri Sagala menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Adam Malik, Medan. Pemeriksaan bakal berlangsung satu harian.
Edy-Hasan tiba di RSUP Adam Malik tadi pagi dengan memakai kemeja putih. Keduanya masuk ke ruang administrasi, sebelum akhirnya menjalani proses pemeriksaan.
“Saya Edy Rahmayadi beserta Hasan Basri mengucapkan terima kasih atas izin KPU saya melaksanakan tahapan demokrasi khususnya di Sumut,” kata Edy Rahmayadi, Jumat (30/8).
Direktur RSUP Adam Malik, Zainal Safri, menyebutkan pemeriksaan ini akan dilakukan hingga satu harian. Hal itu karena permintaan KPU RI.
“Pemeriksaan yang dilakukan cukup panjang karena permintaan KPU pusat. Jadi sabar karena menghabiskan waktu satu hari penuh,” sebut Zainal Safri.
Untuk diketahui, Edy-Hasan resmi mendaftar ke KPU Sumut kemarin. Edy-Hasan diusung PDIP, Hanura, Partai Buruh, PKN, Partai Ummat dan Partai Gelora.
Laporan: Syafi’i
Editor: Budi Santoso