ACEHSINGKIL

Tepung Tawar dan Temu Rahmah Kajari Aceh Singkil Muhammad Junaidi Berjalan Khidmat

Kajari Aceh Singkil Muhammad Junaidi, SH.MH. (Foto: Nurha BN Aceh Singkil)

ACEH SINGKIL, BIDIKNASIONAL.com
Pada hari kamis tanggal 12 September 2024, suasana penuh khidmat dan kebersamaan mewarnai acara tepung tawar dan temu rahmah yang diselenggarakan di Pendopo Bupati Aceh Singkil.

Acara ini dihadiri oleh Kajari Aceh Singkil Muhammad Junaidi, SH. MH yang menjalin silaturrahmi dengan unsur Forkopimda dan SKPK Kabupaten Aceh Singkil.

Tepung tawar dilaksanakan dengan penuh kehangatan, dalam nuansa adat yang penuh makna. acara ini tak hanya mempererat hubungan antar pemimpin daerah, namun juga menjadi ajang penyampaian restu dan keberkahan dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan.

Kajari Aceh Singkil Muhammad Junaidi, yang baru memulai masa tugasnya di Aceh Singkil menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh para pejabat serta masyarakat setempat. Beliau berharap kerja sama yang telah terjalin antara institusi penegak hukum dan unsur pemerintahan daerah, akan semakin solid dalam mengawal jalannya pembangunan dan menciptakan keadilan bagi masyarakat.

Forkopimda dan SKPK turut menyampaikan harapan-harapan positif, menekankan pentingnya sinergi antara lembaga dalam menjaga stabilitas keamanan serta kesejahteraan daerah. suasana kebersamaan ini terasa semakin hangat dengan hadirnya, para tokoh masyarakat dan tamu undangan yang turut memberikan dukungan.

Tepung tawar dan Tmtemu rahmah ini bukan hanya seremonial belaka, namun sebuah momentum untuk menguatkan komitmen bersama dalam memajukan Aceh Singkil ke arah yang lebih baik. sebuah harmoni antara tradisi, kepemimpinan dan harapan untuk masa depan yang gemilang.

Laporan: Nurha

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button