KPU menetapkan Pasangan Calon Bupati Wakil Bupati Setyo Hadi-Sugeng Prasetyo Mendapatkan Nomot urut 1, Sedangkan Pasangan Calon Bupati Wakil Bupati Bambang-Catur mendapatkan Nomor Urut 2 (Foto: ist)
GROBOGAN, BIDIKNASIONAL.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Grobogan telah menetapkan nomor urut dua pasangan calon bupati dan wakil bupati yang akan mengikuti pilkada 2024. Pengumuman tersebut dilaksanakan dalam rapat pleno terbuka di Kantor KPU Grobogan, pada Senin (23/9/2024).
Dalam pengundian nomor urut paslon Bupati dan Wabup Grobogan, pasangan Setyo Hadi – Sugeng Prasetyo mendapatkan nomor urut satu. Sedangkan untuk paslon Bupati dan Wakil Bupati Grobogan Bambang Pujiyanto dan Catur Sugeng Susanto mendapatkan nomor urut dua.
“Kami atas nama Setyohadi-Sugeng mohon doa restu kepada masyarakat Grobogan, khususnya kepada para kyai dan tokoh agama agar Pilkada Grobogan nanti nya dapat kami menangkan,” ucap Setyohadi.
Dia pun mengajak masyarakat Grobogan agar tanggal 27 November 2024 datang ke TPS.
“Pilih calon pemimpin yang terbaik untuk melanjutkan pembangunan dan mewujudkan Kabupaten Grobogan menjadi lebih baik,” ungkapnya.
Sementara itu, pasangan Bambang Pujiyanto dan Catur Sugeng Susanto memberikan tanggapannya terkait nomor urut dua dalam pilkada 2024.
“Alhamdulillah, ini sesuai dengan keinginan kami. Karena angka dua (2) menurut kami adalah kemenangan dan historis. Harapan kami memperoleh suara dua kali lipat. Saya juga ingat dulu kakak saya Bambang Pujiyono juga nomor urut dua saat menang Pilkada Grobogan (2006), kemudian Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo – Gibran menang dangan nomor urut dua, kami berharap perolehan suara pilkada nanti bisa dua kali lebih besar”, ungkap Bambang Pujiyanto.
Disampaikan, “Kami mohon doa restu kepada seluruh masyarakat Grobogan agar Bambang-Catur dapat memenangkan konstestasi pilkada 2024 ini sehingga bisa melanjutkan pembangunan infrastruktur serta penguatan ekonomi kerakyatan di Kabupaten Grobogan,” tuturnya.
Bambang-Catur juga meghimbau peran serta masyarakat ikut mengawasi jalannya pelaksanaan Pilkada Grobogan agar berjalan Jurdil (jujur dan adil). Dia juga mengharap Pilkada Grobogan berjalan lancar, damai dan kondusif.
Terpisah, ketua KPU Grobogan Agung Sutopo mengatakan, agenda hari ini adalah rapat pleno terbuka pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Grobogan. Tahapan selanjutnya mulai kampanye pada 25 September 2024.
Usai sah ditetapkan paslon dan nomor urut oleh KPU Grobogan, masing-masing paslon nantinya wajib melaporkan dana kampanye ke KPU Grobogan.
Laporan: Heru Budianto
Editor: Budi Santoso