JATIMMALANG

Sepuluh Tahun Dijamin BPJS Kesehatan, Ningsih Mengaku Puas Atas Layanan Program JKN

MALANG, BIDIKNASIONAL.com – Terdaftar menjadi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) saat ini menjadi salah satu kebutuhan utama masyarakat Indonesia. Bahkan dapat diakui bahwa Program JKN merupakan program jaminan kesehatan yang dapat diandalkan.

 

Seperti Sediatiningsih (73), yang merasakan manfaat nyata Program JKN untuk dirinya dan keluarganya. Perempuan yang akrab disapa Ningsih ini menceritakan pengalamannya saat berobat menggunakan program yang diselenggarakan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan ini.

 

”Saya dan suami sudah lama berobat di Rumah Sakit Angkatan Udara (RSAU) dr. M. Munir Lanud Abdulrachman Saleh. Sudah lama berobat di sini sejak tahun 2013 di poli penyakit dalam. Dari tahun 2013 itu saya rutin kontrol sampai sekarang. Keluhan sakit saya hipertensi, sedangkan bapak komplikasi dan ada diabetes juga, kalau kontrol kami sekalian berdua karena setiap bulan kontrol rutin,” ujar Ningsih.

 

Ningsih, yang saat itu datang bersama suaminya sebagai peserta JKN segmen kepesertaan pensiunan PNS kelas 1, merasakan bahwa pelayanan berkualitas yang ditawarkan oleh Program JKN sesuai dengan harapannya. Ia juga merasakan kemudahan saat berobat menggunakan Program JKN. Selama mendapatkan pelayanan kesehatan di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL) ia mengaku mendapatkan pelayanan yang sangat baik tanpa adanya perlakuan diskriminatif, baik dari petugas administrasi hingga dokter yang saat itu menanganinya.

 

“Saat berobat menggunakan JKN tidak ada perbedaan pelayanan dengan pasien umum, sama saja bagusnya. FKTP saya di Klinik Garuda pelayanannya juga bagus, sampai kami dirujuk ke RSAU dr. M. Munir ini pelayanannya juga sangat bagus. Rawat jalan maupun rawat inap pelayanannya sangat memuaskan. Saya pernah rawat inap di sini dan sarana prasarana dari rumah sakit juga sudah bagus. Bapak bahkan pernah empat kali operasi menggunakan JKN, pelayanannya memang sangat bagus. Pertama operasi gangguan prostat, yang kedua mata, kemudian operasi lutut karena habis jatuh. Kalau saya sendiri rawat inap menggunakan BPJS Kesehatan dua kali,” jelas Ningsih.

 

Lebih lanjut Ningsih bercerita, tidak hanya pelayanan kesehatan saja yang bagus, namun dirinya juga merasakan kemudahan pelayanan administrasi berkat inovasi-inovasi yang dilakukan oleh BPJS Kesehatan. Meskipun usianya sudah tidak muda lagi, namun hal tersebut tidak menghalanginya untuk memanfaatkan teknologi yang ditawarkan oleh BPJS Kesehatan. Ia mengaku sangat terbantu dengan adanya Aplikasi Mobile JKN milik BPJS Kesehatan itu yang menjadi andalannya untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Selain itu, implementasi penggunaan NIK sebagai identitas tunggal peserta JKN juga dirasakan manfaatnya oleh Ningsih dan suami.

 

“Yang kami rasakan berobat menggunakan BPJS Kesehatan sama sekali tidak ada kendala, tidak pernah dipersulit, apalagi sekarang sudah tidak perlu menggunakan fotokopi berkas, hanya menunjukkan rujukan dan Kartu JKN atau KTP. Apalagi sekarang juga sudah ada antrean online, rujukan juga sudah online jadi petugas rumah sakit sudah bisa mengetahui rujukan kita,” tambah Ningsih.

 

Di akhir perbincangan, tidak lupa Ningsih mengucap rasa syukur dan terima kasih karena sudah mendapatkan jaminan kesehatan dari Program JKN. Tidak dapat dipungkiri bila saat usia senja kondisi tubuh sudah tidak sekuat orang yang lebih muda, berbagai penyakit pun terkadang menyerang, sehingga proteksi kesehatan sangat dibutuhkan.

 

“Selama mengakses layanan dengan Program JKN kami selalu mendapatkan manfaat pelayanan sesuai dengan hak kami. Tidak pernah diminta iur biaya tambahan oleh rumah sakit. Selain itu, fasilitas kesehatan juga selalu memastikan ketersediaan obat, jadi biaya pelayanan dan kebutuhan obat semua ditanggung oleh BPJS Kesehatan,” pungkas Ningsih.

Laporan: rn/dn/red

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button