
NGANJUK, BIDIKNASIONAL.com – Ramadhan Berkah, bertempat di Resto Barokah, Loceret Kab. Nganjuk sebagian tokoh masyarakat Nganjuk bersama Pengurus DPC PJI (Persatuan Jurnalis Indonesia) Kabupaten Nganjuk mengisi Bulan Rhamadan dengan menyelenggarakan pemberian santunan pada 12 anak Yatim Piatu berasal dari daerah Nganjuk, Gejakkan, Ngepeh dan Patihan dikemas dalam acara menyongsong Nuzulul Qur’an, Sabtu, 15 Maret 2025.
Penyelenggara acara tersebut adalah DPC PJI Kabupaten Nganjuk, dikemas dengan meriah bersama tampilan ibu. – ibu dalam Group Hadrah.
Hadir dalam acara tersebut perwakilan dari Pemda Nganjuk pejabat dinas Kominfo, pejabat Humas Kabupaten, pejabat Kecamatan Loceret, perwakilan Polsek dan Koramil Loceret serta Humas Polres Kabupaten Nganjuk.
Hadir juga tokoh tokoh Akademisi DR. Kamto SH. MH. dari Universitas swasta di Malang, DR. Drs. Sugeng Susilo Adi M.Hum. M.Ed dari UNBRA; DR. Junari S.Ag.Msi dan Drs. Sugeng Widodo MSi dari UNIK Kediri.
Dalam Tauziahnya DR. Drs. JUNARI S.Ag.M.Si menyampaikan, ” puasa sebagai ibadah wajib bagi orang yang beriman, ada yang menjalani 12 Jam dan ada yang menjalani 19 jam dalam 1 hari, bersyukur di Indonesia hanya 12 jam perhari. Ucapan syukur harus diwujudkan memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa untuk membangun negara lebih maju, meningkatkan kemakmurannya. Jangan sampai budek menerima perintah Allah sehingga menjadi bangsa yang kufur berakibat negara susah untuk makmur.”
Pembina DPC PJI Kab. Nganjuk DR. Drs. Sugeng Susilo Adi M.Hum. M.Ed. menyampaikan bahwa “dirinya bangga melihat dinamika DPC PJI Kab. Nganjuk, akan terus berupaya memahami dan mendorong akan kemajuannya.”
Sementara, AKP Suprianto pejabat dari Humas Polres Nganjuk menyampaikan, “Apresiasi Untuk DPC PJI Kab. Nganjuk, terus agar meningkatkan kemampuannya, kompak, bersatu. menunjukkan peran dalam dinamika kemajuan Kab. Nganjuk.”
Acara menyongsong Nuzulul Qur’an yang di selenggarakan oleh DPC. PJI Kab.dibarengi santunan anak Yatim sebanyak 12 orang diikuti sholawatan kepada Nabi Muhammad SAW. diiringi Group Hadrah dengan para vokalis suara merdu diselenggarakan Panitia yang diketuai oleh Ambran Maulana. Sebelumnya juga dilakukan membaca saritilawa.
Hadir Pengusaha Kab. Nganjuk Bagus Setyo Nugroho. ST dan Luwidjaya Soerya Soenarko memberikan santunan pada 12 Anak Yatim yang hadir di acara tersebut.
Pada kesempatan tersebut, Ketua DPC PJI Kabupaten Nganjuk Impi Yusnandar S.Sos., SH., MH., M.AP., menyampaikan, bahwa “Puasa sebagai Survival kepribadian menjadi the leader, menuju mentalitas yang kuat, progresif, dinamis, fokus mencapai tujuan, maka hal tersebut harus dimiliki para jurnalis untuk membangun profesionalitas dan menguasai dinamika kemajuan era komunikasi dalam menegakkan pilar ke 4 Demokrasi.”
Impi Yusnandar, “menyampaikan beliau berdua tokoh publik di Kabupaten Nganjuk yang dermawan dan peduli terhadap kehidupan di masyarakat.”
Laporan: Agung
Editor: Budi Santoso