LAMPUNGWAY KANAN

Bantu Masyarakat, Polres Way Kanan Gelar Bazar Ramadhan Polri Presisi 2025

WAY KANAN, BIDIKNASIONAL.com – Kapolres Way Kanan, AKBP Adanan Mangopang, turun langsung dalam pelaksanaan Bazar Ramadhan Polri Presisi 2025 di Mako Polres setempat. Kegiatan ini berupa pasar murah yang diperuntukan bagi masyarakat sekitar, Jum’at (21/03/2025).

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Bhayangkari Cabang Way Kanan Ny. Ratna Adanan bersama para PJU dan anggota Polres Way Kanan serta masyarakat.

Kapolres AKBP Adanan Mangopang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Way Kanan dalam membantu masyarakat selama bulan suci Ramadhan.

“Kami berharap kegiatan ini bisa memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat, terutama di tengah bulan suci Ramadhan,”ungkapnya

Dalam bazar ini, Polres Way Kanan menyediakan berbagai kebutuhan pokok dengan harga yang lebih murah dibandingkan harga pasar.

Laporan: Arye

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button