JATIMMADIUN

Bupati dan Wakil Bupati Madiun Roadshow Safari Ramadhan di Masjid Sulaiman Lebakayu

MADIUN, BIDIKNASIONAL.com – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kepedulian sosial selama bulan suci Ramadhan, Bupati Madiun H. Wuryanto dan wakil Bupati dr. Purnomo Hadi mengadakan safari Ramadhan 1446 H / 2025 M, kali ini bertempat di Masjid Sulaiman Desa Lebakayu Kecamatan Sawahan Kabupaten Madiun, pada hari jumat ( 21/03/2025 ) jam 19.00 WIB – selesai.

Hadir pada kegiatan ini Bupati dan Wakil Bupati Madiun, Dandim 0803/Madiun, Kapolresta Madiun, Danlanud Iswahyudi ( diwakili ), Wakil DPRD Kab. Madiun, Kepala OPD, Camat Sawahan, Kepala Desa sekecamatan Sawahan, Baznas, tokoh dan masyarakat desa setempat.

Acara diawali dengan shalat Isya dan Tarawih berjamaah, dilanjutkan dengan sambutan dari wakil pengurus masjid Sulaiman. Dalam sambutannya, ia menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Bupati dan Wakil Bupati Madiun, jajaran Forkopimda, Kepala OPD dan tamu undangan lainnya. Ini menunjukkan adanya perhatian dan kepedulian pemerintah terhadap ulama dan masyarakat sekitar serta mempererat silaturahmi.

“Kami mewakili seluruh pengurus masjid dan Mbah KH. Ngadiyin Anwar selaku pemilik dan pimpinan Masjid sulaiman, sekali lagi mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati, wakil bupati serta hadirin semua yang hadir pada kesempatan ini”, ucapnya.

Sebagai Bentuk kepedulian, Bupati Madiun secara simbolik memberikan bantuan berupa 30 paket sembako dan mushaf Al-Qur’an yang diserahkan oleh jajaran Forkopimda kepengurus masjid Sulaiman.

Pada kesempatan itu dalam sambutannya, Bupati Madiun H. Hari Wuryanto menyampaikan rasa haru dan terima kasih atas sambutan dan antusiasme masyarakat Desa Lebakayu. Ia berharap safari Ramadhan tahun ini membawa berkah bagi seluruh masyarakat Kabupaten Madiun.

“Dengan safari ramadhan ini, akan mempererat silaturahmi antara pemerintah, ulama dan masyarakat, sehingga keharmonisan dan kebersamaan terjaga, mari kita bangun Kabupaten Madiun ini bersama sama agar tercipta menjadi daerah yang BERSAHAJA ( Bersih, Sehat dan Sejahtera ).”

Lanjutnya, program ini sejalan dengan programnya Pak Presiden Prabowo, salah satunya termasuk pemeriksaan kesehatan gratis, karena kita ingin mewujudkan Kabupaten Madiun yang sehat. Dengan adanya pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga yang berulang tahun, silahkan datang di puskesmas setempat.

Wakil Bupati Madiun, Purnomo Hadi menambahkan, ia memperkenalkan diri sekaligus mengapresiasi pada masyarakat Desa Lebakayu yang sangat antusias menyambut kedatangnya, semoga kita semua diberi umur panjang sehingga dapat kembali bertemu di Ramadhan tahun depan.

Ditempat yang sama, Dandim 0803 Madiun Widhy Bayu Sudibyo menuturkan program Pemerintah Pusat terkait ketahanan pangan, dimana kondisi terpenuhinya kebutuhan pangan masyarakat, baik dari segi jumlah, kualitas maupun keterjangkauan. Karena ketahanan pangan merupakan aspek penting dalam pembangunan suatu negara. Makan Bergizi Gratis (MBG) juga merupakan salah satu program Presiden Prabowo yang harus kita kawal dan sukseskan bersama, ujarnya.

Acara ditutup dengan doa bersama yang di pimpin langsung oleh KH. Ngadiyin Anwar selaku pemilik dan pimpinan Masjid Sulaiman. Dengan terselenggaranya kegiatan ini, di harapkan semakin terjalin hubungan yang harmonis antara pemerintah, ulama dan masyarakat terus dapat terjaga demi kemajuan Kabupaten Madiun menjadi lebih baik.

Laporan: Bas

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button